Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Ceko 2020, Valentino Rossi Tak Yakin Bisa Raih Podium Ke-200

Kompas.com - 09/08/2020, 14:37 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

Sumber GPone

KOMPAS.com - Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, ragu bisa meraih podium pada MotoGP Ceko 2020.

Balapan utama MotoGP Ceko akan berlangsung di Sirkuit Brno, pada hari ini, Minggu (9/8/2020) malam Waktu Indonesia.

Jika finis di tiga besar, Rossi akan mencatatkan podiumnya yang ke-200 di kelas premier MotoGP.

Baca juga: Kata Rossi Usai Dirinya Raih Hasil Kualifikasi Terburuk di Sirkuit Brno

Sejauh, ini pebalap berjulukan The Doctor itu sudah mengemas 199 kali podium.

Namun, melihat hasil kualifikasi, Rossi tak yakin bisa meraih podium.

Pada sesi kualifikasi, rider berusia 41 tahun itu harus puas menduduki posisi ke-10.

Artinya, ia harus mengawali balapan dari posisi ke-10 pada MotoGP Ceko nanti.

"Posisi ke-10 adalah berita yang buruk," ujarnya, dilansir dari GP One.

"Pace saya bagus, tetapi ada banyak pebalap yang cepat dan ini akan sulit menangani ban belakang," ucap pengoleksi tujuh gelar premier MotoGP tersebut.

"Saya melihat podium sebagai sesuatu yang sulit," kata Rossi.

Kendati demikian, Rossi tak akan menyerah. Ia bakal mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

"Sejujurnya, saya berharap mengawali balapan dari baris ketiga, sekarang semuanya harus dilakukan dengan sempurna," ucap pria asal Italia itu.

Baca juga: Ada yang Kecewa dengan Absennya Marc Marquez pada MotoGP Ceko 2020

"Namun, Anda harus tetap mencoba."

"Hal yang terpenting adalah membuat awalan yang baik untuk tetap berpegang pada hasil yang baik," ujar Rossi.

Balapan utama MotoGP Ceko 2020 akan dimulai pada hari ini mulai pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Link Live Streaming Balapan Utama MotoGP Ceko 2020

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com