Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Soal Naik Kelas ke Moto2, Mario Aji : Ya Kita Lihat Saja Nanti

KOMPAS.com - Rider Indonesia, Mario Aji, sedang menjalani musim keduanya di kelas Moto3 bersama tim Honda Team Asia. Dia diproyeksikan untuk naik kelas ke Moto2.

Kabar terbaru mengenai Mario Aji adalah bahwa ia kemungkinan besar akan naik kelas ke Moto2 pada musim 2024 mendatang.

Rumor ini berasal dari jurnalis senior MotoGP, Simon Patterson, yang mengungkapkannya dalam sebuah posting di media sosial.

Simon menyatakan bahwa kepindahan Ai Ogura dari Honda Team Asia (HTA) di kelas Moto2 ke tim MT Helmets membuka peluang bagi Mario Aji untuk naik kelas.

"Dari informasi yang saya dengar, Mario Aji akan menggantikan Ogura di HTA," kata Simon di akun media sosialnya.

Proyeksi ini menyiratkan bahwa pebalap asal Jawa Timur ini akan tetap berada di bawah bendera Honda Team Asia, namun akan bersaing di kelas Moto2.

Hal ini didorong oleh keputusan Ai Ogura, salah satu rekan setimnya di Honda Team Asia, yang telah memutuskan untuk pindah ke tim baru MT Helmets di kelas Moto2, sementara tetap menjadi bagian dari tim HRC.

Dengan pergeseran ini, tampaknya ada peluang besar bagi Mario Aji untuk mengisi kursi kosong di Honda Team Asia dan bergabung dengan rider Thailand, Somkiat Chantra, pada musim mendatang.

Meskipun banyak spekulasi mengenai masa depannya, Mario Aji tetap merahasiakannya dan hanya ingin fokus di race Mandalika nanti.

"Tujuan saya adalah untuk memberikan yang terbaik setiap minggunya, dan untuk balapannya saya maksimalkan sebisa mungkin ada di barisan tengah. Saat ini, fokus saya hanya pada sisa musim ini, dan kita akan melihat pengumuman resmi dari Honda. Semoga saya bisa tetap konsisten," kata Mario.

Mario Aji juga menekankan keinginannya untuk terus berkembang dalam karier balapnya.

Namun, ia belum membuat keputusan resmi mengenai masa depannya. Dia berharap agar dalam waktu dekat akan ada kabar baik dan kejelasan mengenai langkah selanjutnya dalam karirnya.

"Tentunya saya ingin berkembang, untuk saat ini saya belum memutuskan masa depan saya, semoga waktu dekat ini ada kabar baik, dan ada keputusan untuk masa depan," tutur mario

https://www.kompas.com/motogp/read/2023/10/11/11000078/soal-naik-kelas-ke-moto2-mario-aji---ya-kita-lihat-saja-nanti-

Terkini Lainnya

Luke Shaw Dipanggil ke Skuad Euro 2024, Ini Penjelasan Southgate

Luke Shaw Dipanggil ke Skuad Euro 2024, Ini Penjelasan Southgate

Internasional
Vietnam Akhiri Dahaga 8 Bulan, Diganjar Bonus Besar, Kans Lewati Garuda

Vietnam Akhiri Dahaga 8 Bulan, Diganjar Bonus Besar, Kans Lewati Garuda

Internasional
Indonesia Ice Skating Open 2024 Figure Skating Resmi Dibuka, Bukti Eksistensi Atlet Olahraga Musim Dingin di Indonesia

Indonesia Ice Skating Open 2024 Figure Skating Resmi Dibuka, Bukti Eksistensi Atlet Olahraga Musim Dingin di Indonesia

Sports
Juan Esnaider Tiba, PSBS Biak Siap Gelar Pemusatan Latihan

Juan Esnaider Tiba, PSBS Biak Siap Gelar Pemusatan Latihan

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Perjuangan Dejan/Gloria Terhenti di 8 Besar

Hasil Indonesia Open 2024: Perjuangan Dejan/Gloria Terhenti di 8 Besar

Badminton
PSSI: Jangan Hujat Pemain Timnas Indonesia yang Lakukan Blunder

PSSI: Jangan Hujat Pemain Timnas Indonesia yang Lakukan Blunder

Timnas Indonesia
Bantahan soal Copa America 2024 Jadi Turnamen Akhir Lionel Messi

Bantahan soal Copa America 2024 Jadi Turnamen Akhir Lionel Messi

Internasional
Kata Ahsan/Hendra Usai Kalah dari No 2 Dunia di Indonesia Open 2024

Kata Ahsan/Hendra Usai Kalah dari No 2 Dunia di Indonesia Open 2024

Badminton
Scooter Prix 2024, Ajang Vespa Balap Hadirkan Kolaborasi Tim Internasional

Scooter Prix 2024, Ajang Vespa Balap Hadirkan Kolaborasi Tim Internasional

Sports
David da Silva, Pemain Tersubur Era Liga 1 Indonesia

David da Silva, Pemain Tersubur Era Liga 1 Indonesia

Liga Indonesia
Apriyani/Fadia Usai Gugur di Indonesia Open: Lawan Konsisten, Kami Salah Sendiri

Apriyani/Fadia Usai Gugur di Indonesia Open: Lawan Konsisten, Kami Salah Sendiri

Badminton
Ceria Liang/Wang di Indonesia Open 2024, Ditraktir dan Foto bareng Ahsan/Hendra

Ceria Liang/Wang di Indonesia Open 2024, Ditraktir dan Foto bareng Ahsan/Hendra

Badminton
BERITA FOTO, Gelora dan Potret Perjuangan Timnas Indonesia Vs Irak

BERITA FOTO, Gelora dan Potret Perjuangan Timnas Indonesia Vs Irak

Timnas Indonesia
Indonesia Takluk dari Irak: Evaluasi dan Waspadai Filipina, Garuda!

Indonesia Takluk dari Irak: Evaluasi dan Waspadai Filipina, Garuda!

Timnas Indonesia
Real Madrid: Raja dari Segala Raja

Real Madrid: Raja dari Segala Raja

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke