Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil MotoGP Jepang 2023: Jorge Martin Juara, Marquez Akhiri Paceklik Podium

KOMPAS.com - Balapan MotoGP Jepang 2023 menjadi sorotan utama karena dipenuhi drama yang berujung red flag.

Jorge Martin berhasil mencatatkan dirinya sebagai pemenang balapan ini, disusul sang juara bertahan MotoGP, Francesco Bagnaia.

Sementara itu pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, finis di urutan ketiga. Hasil ini menjadi akhir paceklik podium Marquez yang namanya nyaris tenggelam akibat penurunan performa.

Perlombaan berlangsung di Sirkuit Motegi pada Minggu (1/10/2023). Cuaca sangat tidak bersahabat karena hujan deras yang membuat lintasan basah dan jarak pandang tak maksimal.

Keadaan ini memaksa balapan dihentikan pada lap ke-13, akibat guyuran hujan deras yang membuat kondisi lintasan menjadi sangat berbahaya.

Saat balapan dihentikan, Jorge Martin dari tim Pramac Ducati, berada di posisi terdepan.

Dia diikuti Francesco Bagnaia dan Marc Marquez, ketiganya menjadi pebalap terdepan saat red flag berkibar.

Setelah red flag, balapan MotoGP Jepang kemudian dimulai kembali dengan quick start. Perlombaan dilanjutkan pada pukul 15.50 waktu setempat.

Sayangnya, Johann Zarco tidak dapat melanjutkan balapan karena mengalami kecelakaan saat red flag diberlakukan.

Balapan kembali memasuki lap pemanasan untuk persiapan start ulang.

Namun, race director akhirnya memutuskan untuk tak melanjutkan balapan dengan pertimbangan keselamatan.

Hujan deras masih mengguyur sirkuit sehingga kondisinya tak memungkinkan.

Alhasil, posisi saat red flag menjadi hasil akhir MotoGP Jepang 2023. Para pebalap mendapatkan poin maksimal seperti balapan normal.

Keputusan memberikan poin maksimal ini karena para pebalap sudah melahap lebih dari 50 persen lap yang seharusnya diselesaikan dalam MotoGP Jepang 2023.

Dengan demikian, Jorge Martin mencatatkan dirinya sebagai pemenang MotoGP Jepang 2023.

Posisi kedua ditempati Francesco Bagnaia dan Marc Marquez melengkapi komposisi podium balapan di Sirkuit Motegi ini.

Menyempurnakan lima besar dalam balapan ini, ada Marco Bezzecchi dan Aleix Espargaro.

Sementara di posisi enam hingga ke-10 berturut-turut ditempati Jack Miller, Augusto Fernandez, Fabio Di Giannantonio, Raul Fernandez, dan Fabio Quartararo.

Dengan hasil ini, Francesco Bagnaia masih menduduki posisi teratas klasemen MotoGP 2023 dengan koleksi 219 poin.

Posisi Bagnaia semakin terancam. Jorge Martin yang juga memenangi sprint race pada Sabtu (30/9), semakin dekat karena hanya tertinggal tiga angka.

Ini membuat persaingan memperebutkan gelar juara MotoGP 2023 kian seru.

Bagnaia dan Jorge Martin bakal bersaing ketat, termasuk saat tampil dalam MotoGP Mandalika di Indonesia pada 13-15 Oktober 2023.

https://www.kompas.com/motogp/read/2023/10/01/14131848/hasil-motogp-jepang-2023-jorge-martin-juara-marquez-akhiri-paceklik-podium

Terkini Lainnya

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Liga Italia
Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Liga Inggris
Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Liga Inggris
Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke