Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gagal Naik Podium karena Penalti, Brad Binder Minta Maaf kepada Tim

Sejatinya, Brad Binder finis di posisi ketiga dalam balapan ketat melawan Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi yang finis berturut-turut di posisi 1-2.

Sayang, Binder terkena hukuman long lap penalty akibat menyentuh zona hijau di Tikungan 8 pada lap terakhir.

Ini merupakan kali ketiga dia keluar batas trek selama balapan tersebut sehingga terkena hukuman tersebut.

Long lap penalti setara dengan penambahan tiga detik waktu balapan. Ini membuat posisi ketiga jatuh ke tangan Aleix Espargaro dan Binder harus puas finis di posisi keempat.

"Sejujurnya saya bisa menghadapi situasi ini tetapi saya merasa sangat sedih untuk seluruh timku. Mereka melakukan pekerjaan luar biasa sepanjang akhir pekan dan memberikan kepadaku motor yang membuatku lolos dengan baik," ujar Binder dikutip dari laman resmi KTM, Senin (26/6).

Memang, pebalap asal Afrika Selatan ini cukup kompetitif sepanjang akhir pekan. Dia finis di posisi kelima sprint race MotoGP Belanda 2023 dan seharusnya bisa naik podium dalam balapan utama.

Namun keteledoran karena tiga kali menyentuh zona hijau membuatnya terkena hukuman tersebut. Ini yang membuat Binder meminta maaf kepada tim.

"Saya tidak tahu apa yang saya lakukan. Saya bahkan tidak menyadari telah menyentuh area (melanggar aturan) lagi. Saya minta maaf untuk tim dan saya akan melihat sisi positif dan menjadi kuat sepanjang akhir pekan," ungkapnya.

Dengan hasil MotoGP Belanda ini, Binder menempati peringkat keempat klasemen sementara MotoGP 2023, di belakang Bagnaia di puncak, Jorge Martin dan Bezzecchi. Dia memiliki total 114 poin, tertinggal 80 poin dari Bagnaia.

https://www.kompas.com/motogp/read/2023/06/26/16000078/gagal-naik-podium-karena-penalti-brad-binder-minta-maaf-kepada-tim

Terkini Lainnya

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke