Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen MotoGP Jelang Balapan Utama GP Jerman 2023

KOMPAS.com - Pebalap Pramac Racing, Jorge Martin, berhasil mendongkrak posisi ke peringkat kedua klasemen MotoGP 2023.

Jorge Martin naik ke peringkat kedua seusai memenangi Sprint Race MotoGP Jerman yang berlangsung di Sirkuit Sachsenring pada Sabtu (17/6/2023) malam WIB.

Berkat kemenangan tersebut, Jorge Martin sukses menggusur Marco Bezzecchi dan mendekati Francesco Bagnaia yang berada di puncak klasemen MotoGP.

Saat ini, Jorge Martin menempati peringkat kedua dengan koleksi 119 poin. Dia unggul enam angka atas pebalap Mooney VR46, Marco Bezzecchi, yang turun ke peringkat ketiga.

Sementara itu, Francesco Bagnaia dari tim Ducati Lenovo, masih memimpin klasemen berkat torehan 140 poin.

Francesco Bagnaia terus menjaga jarak setelah dirinya finis di peringkat kedua dalam sesi Sprint Race.

Selanjutnya, persaingan akan kembali berlanjut ke sesi balapan utama MotoGP Jerman 2023.

Balapan utama MotoGP Jerman dijadwalkan berlangsung pada Minggu (18/6/2023) pukul 19.00 WIB.

Dalam balapan kali ini, Francesco Bagnaia berpeluang kembali memetik kemenangan seperti yang ia lakukan pada seri sebelumnya.

Bagnaia memilki peluang besar untuk meraih kemenangan karena dirinya akan memulai balapan MotoGP Jerman 2023 dari pole position atau posisi terdepan.

Sementara itu, Jorge Martin yang baru naik ke peringkat kedua klasemen, harus berjuang lebih keras untuk meraih kemenangan.

Sebab, dia bakal memulai balapan MotoGP Jerman 2023 dari baris kedua, tepatnya posisi keenam.

Jorge Martin berada satu baris dengan Johann Zarco dan Marco Bezzecchi yang secara berurutan menempati posisi keempat dan kelima.

Klasemen MotoGP jelang balapan GP Jerman 2023:

1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) - 140 poin
2. Jorge Martin (Pramac Racing) - 119
3. Marco Bezzecchi (Mooney VR46) - 113
4. Brad Binder (Red Bull KTM) - 96
5. Johann Zarco (Pramac Racing) - 93
6. Luca Marini (Mooney VR46) - 78
7. Jack Miller (Red Bull KTM) - 69
8. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) - 55
9. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) - 54
10. Maverick Vinales (Aprilia Racing) - 53
11. Alex Rins (LCR Honda Castrol) - 47
12. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) - 46
13. Alex Marquez (Gresini Racing) - 43
14. Augusto Fernandez (GASGAS Factory) - 31
15. Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing) - 27
16. Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) - 24
17. Miguel Oliveira (RNF MotoGP) - 21
18. Marc Marquez (Repsol Honda) - 15
19. Dani Pedrosa (Red Bull KTM) - 13
20. Enea Bastianini (Ducati Lenovo) - 8
21. Jonas Folger (GASGAS Factory) - 7
22. Michele Pirro (Aruba.it) - 5
23. Danilo Petrucci (Ducati Lenovo) - 5
24. Joan Mir (Repsol Honda) - 5
25. Lorenzo Savadori (Aprilia Racing) - 4
26. Raul Fernandez (RNF MotoGP) - 3
27. Stefan Bradl (HRC Team) - 2
28. Iker Lecuona (Repsol Honda) - 0

https://www.kompas.com/motogp/read/2023/06/18/17011808/klasemen-motogp-jelang-balapan-utama-gp-jerman-2023

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke