Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Merah-Putih Berkibar di Valencia, Rider Pertamina Mandalika Naik Podium

Perhelatan Moto2 European Championship 2023 berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, pada Minggu (21/5/2023).

Carlos Tatay berhasil meraih podium kedua musim ini setelah naik podium ketiga. Ia finis di belakang Senna Agius dan Matias Rato.

Bagi Carlos Tatay, keberhasilan naik podium ketiga merupakan pencapaian luar biasa. Ia pun terlihat sangat puas.

Direktur Teknik Mandalika Racing Team, Doni Tata, berbicara mengenai performa Carlos Tatay.

Menurut Doni Tata, Carlos Tatay sejatinya memiliki kans untuk finis pertama atau kedua seandainya tidak melakukan start buruk.

“Tatay start dari grid kedua, tapi melakukaan start buruk,” kata Doni Tata kepada awak media di Jakarta, Selasa (23/5/2023), dalam rilis yang diterima Kompas.com.

“Karena posisi gear netral, ia jadi terlempar dari sepuluh besar pada lap awal,” tutur dia menjelaskan.

"Akhirnya dengan catatan waktu yang begitu baik setiap lap, Carlos bisa maju ke depan dan hingga finis posisi tiga besar,” ujarnya.

"Seharusnya kalau melihat catatan waktu yang diperoleh Tatay, ia bisa menduduki podium pertama atau minimal kedua saat race di Valencia," kata Doni Tata melanjutkan.

Adapun Carlos Tatay sempat kesulitan di awal balapan. Namun, dia mampu bersaing di barisan depan bersama Roberto Garcia dan Xavier Cardelus pada akhir lap.

Selanjutnya, pada empat lap terakhir, Carlos Tatay kemudian berhasil menyalip Roberto Garcia. Ia pun sempat mengejar Mattia Rato di posisi kedua.

Namun, Mattia Rato yang berasal dari Italia mampu masuk garis finis terlebih dahulu.

Di belakang ketiga pebalap peraih podium ada Garcia, Yeray Ruiz, dan Xavier Cardelus.

Keberhasilan meraih podium ketiga di Valencia membuat Carlos Tatay untuk sementara menempati posisi tiga klasemen Moto2 European Championship 2023 dengan catatan 36 poin.

https://www.kompas.com/motogp/read/2023/05/23/22000048/merah-putih-berkibar-di-valencia-rider-pertamina-mandalika-naik-podium

Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke