Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal MotoGP Aragon 2022, Podium Bukan Target Utama Marquez

KOMPAS.com - Jadwal MotoGP 2022 pekan ini menyajikan seri balapan ke-15 di Aragon, Spanyol. 

Jadwal MotoGP Aragon 2022 akan berlangsung di Sirkuit MotorLand Aragon mulai Jumat (16/9/2022) hingga Minggu (18/9/2022). 

Rangkaian MotoGP Aragon 2022 hari ini akan memuat dua sesi latihan bebas atau free practice. 

Free practice pertama (FP1) dimulai pukul 14.55 WIB, lalu dilanjutkan dengan FP2 pada malam hari pukul 19.10 WIB. 

MotoGP Aragon 2022 menjadi ajang comeback pebalap Repsol Honda Marc Marquez yang sudah absen selama empat bulan.

Terakhir kali Marquez mengaspal yaitu di MotoGP Italia pada awal Mei 2022 Sirkuit Mugello, Italia, dan finis ke-10. 

Marquez menepi dari arena balapan karena harus menjalani operasi keempat guna memulihkan cedera lengan kanan yang dialaminya usai kecelakaan di MotoGP Spanyol 2020. 

Pebalap berjuluk The Baby Alien itu sejatinya sudah menyatakan absen sampai akhir musim 2022. 

Akan tetapi, Marquez mengaku sudah mendapatkan izin dari tim dokter dan juga Repsol Honda untuk kembali mengaspal di Sirkuit MotorLand Aragon. 

Meski demikian, Marquez kembali ke lintasan balapan bukan dengan target meraih podium melainkan untuk meningkatkan kebugaran motornya. 

"Tujuan akhir pekan ini adalah untuk terus meningkatkan kebugaran motor Marquez dan menilai kinerjanya selama intensitas akhir pekan dan balapan Grand Prix," begitu bunyi pernyataan Honda Racing Corporation. 

Jadwal MotoGP Aragon 2022

Jumat, 16 September 2022

  • 14.55 - 15.40 WIB: FP1
  • 19.10 - 19.55 WIB: FP2

Sabtu, 17 September 2022

  • 14.55 - 15.40 WIB: FP3
  • 18.30 - 19.00 WIB: FP4
  • 19.10 - 19.25 WIB: Kualifikasi pertama (Q1)
  • 19.35 - 19.50 WIB: Q2

Minggu, 18 September 2022

  • 14.40 - 15.00 WIB: Warm up
  • 19.00 WIB: Race (balapan)

https://www.kompas.com/motogp/read/2022/09/16/09200068/jadwal-motogp-aragon-2022-podium-bukan-target-utama-marquez

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke