Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen MotoGP Jelang GP Italia: Quartararo Terancam, Marquez...

KOMPAS.com - Fabio Quartararo memimpin klasemen MotoGP 2022 menjelang balapan MotoGP Italia 2022 di Sirkuit Mugello, Minggu (29/5/2022). 

Pebalap tim Monster Energy Yamaha itu mengoleksi 102 poin dari tujuh balapan yang sudah diikuti. 

Adapun dari ketujuh seri sebelumnya, Quartararo tiga kali naik podium dengan satu kemenangan. 

Ia berdiri di podium kedua MotoGP Indonesia dan Spanyol. Sementara itu, kemenangan diraih Quartararo saat mengaspal di MotoGP Portugal.

Juara dunia MotoGP 2021 tersebut hanya unggul empat angka atas rival terdekatnya, yaitu Aleix Espargaro (Aprilia Racing) yang menyusul di urutan kedua dengan 98 poin.

Adapun peringkat ketiga dihuni pebalap Gresini Racing, Enea Bastianini, yang sudah mengantongi tiga kemenangan dari tujuh balapan. Ia sejauh ini mengoleksi 94 poin. 

Melengkapi posisi lima besar, ada Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Jack Miller (Ducati Lenovo) yang berurutan mengoleksi 69 poin dan 62 poin.

Sementara itu, bintang MotoGP Marc Marquez tertahan di peringkat ke-10 dengan raihan 54 poin. 

Meski begitu, Marquez dipastikan tak bisa ikut bersaing meraih podium juara dunia MotoGP 2022 sebab ia akan absen panjang usai operasi pekan depan.

MotoGP Italia berpotensi akan menjadi balapan terakhir rider berjuluk The Baby Alien itu pada musim 2022. Ia kemudian dijadwalkan menjalani operasi di Amerika Serikat pada Selasa (31/5/2022). 

Ini merupakan operasi keempat yang dilakukan Marquez imbas dari kecelakaan besar di MotoGP Spanyol Juli 2020. 

Berikut ini adalah klasemen MotoGP 2022 menjelang MotoGP Italia: 

  1. Fabio Quartararo - 102 poin
  2. Aleix Espargaro - 98
  3. Enea Bastianini - 94
  4. Alex Rins - 69
  5. Jack Miller - 62
  6. Johann Zarco - 62
  7. Francesco Bagnaia - 56
  8. Brad Binder - 56
  9. Joan Mir - 56
  10. Marc Marquez - 54
  11. Miguel Oliveira - 43
  12. Pol Espargaro - 40
  13. Maverick Vinales - 33
  14. Takaaki Nakagami - 30
  15. Jorge Martin - 28
  16. Luca Marini - 21
  17. Franco Morbidelli - 19
  18. Marco Bezzecchi - 19
  19. Alex Marquez - 18
  20. Andrea Dovizioso - 8
  21. Darryn Binder - 6
  22. Fabio Di Giannantonio - 3
  23. Remy Gardner - 3
  24. Raul Fernandez - 0
  25. Stefan Bradl - 0
  26. Lorenzo Savadori - 0

https://www.kompas.com/motogp/read/2022/05/29/15000038/klasemen-motogp-jelang-gp-italia--quartararo-terancam-marquez-

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Akan Memberikan Yang Terbaik

Timnas Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Akan Memberikan Yang Terbaik

Timnas Indonesia
Persebaya Panaskan Bursa Transfer Sembari Nunggu Regulasi Resmi Liga 1 Musim Depan

Persebaya Panaskan Bursa Transfer Sembari Nunggu Regulasi Resmi Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Bandung bjb Tandamata Ganti Asing, Momen Manfaatkan Status Tuan Rumah

Bandung bjb Tandamata Ganti Asing, Momen Manfaatkan Status Tuan Rumah

Sports
Titisan Maradona Jadi Pondasi Penting Proyek Conte di Napoli

Titisan Maradona Jadi Pondasi Penting Proyek Conte di Napoli

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Liga Indonesia
Tekad Shin Tae-yong Memburu Pemain Keturunan Berkualitas

Tekad Shin Tae-yong Memburu Pemain Keturunan Berkualitas

Timnas Indonesia
Indonesia Open 2024: Wakil Tuan Rumah Berguguran, Ahsan/Hendra Kirim Pesan Semangat

Indonesia Open 2024: Wakil Tuan Rumah Berguguran, Ahsan/Hendra Kirim Pesan Semangat

Badminton
Fajar/Rian Usai Disingkirkan Leo/Daniel di Indonesia Open: Tak Sesuai Harapan…

Fajar/Rian Usai Disingkirkan Leo/Daniel di Indonesia Open: Tak Sesuai Harapan…

Badminton
Janji Antonio Conte Usai Ditunjuk Jadi Pelatih Napoli

Janji Antonio Conte Usai Ditunjuk Jadi Pelatih Napoli

Liga Italia
APPI Tidak Memberikan Bantuan Hukum jika Ada Pemain Profesional Terbukti Keroyok Wasit

APPI Tidak Memberikan Bantuan Hukum jika Ada Pemain Profesional Terbukti Keroyok Wasit

Liga Indonesia
Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Badminton
Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang 'Comeback'

Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang "Comeback"

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Teriakan Penyemangat, Jonatan Kandas

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Teriakan Penyemangat, Jonatan Kandas

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke