Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Adik Rossi: Saya Sangat Suka Tikungan 7, 8, dan 9 Sirkuit Mandalika

Laporan Langsung Jurnalis Kompas.com M. Hafidz Imaduddin dari Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

KOMPAS.com - Pebalap Mooney VR46 Racing yang juga merupakan adik tiri Valentino Rossi, Luca Marini, mengaku sangat menyukai Tikungan 7, 8, dan 9, Sirkuit Mandalika.

Hal itu diungkapkan Luca Marini kepada Kompas.com setelah dirinya menyelesaikan hari pertama tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, Jumat (11/2/2022).

Hari pertama tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika berlangsun selama lebih dari delapan jam terhitung sejak 09.00 hingga 17.45 WITA.

Luca Marini tercatat melahap totap 53 lap pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika.

Dari 53 putaran, catatan waktu lap terbaik Luca Marini hanya 1 menit 34.165 detik. 

Angka tersebut menempatkan Luca Marini di peringkat ke-20 dalam daftar catatan waktu para pebalap pada hari pertama.

Luca Marini tertinggal 1,699 detik dari Pol Espargaro (Repsol Honda) yang berhasil menjadi pebalap tercepat pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika.

Berbeda dari waktu lap, Luca Marini menempati papan atas tepatnya urutan kelima dalam daftar top speed pebalap hari pertama tes pramusim di Mandalika.

Top speed Luca Marini di Sirkuit Mandalika mencapai 312,1 kilometer per jam. 

Adapun pebalap yang mencatatkan top speed tertinggi pada hari pertama tes adalah Johann Zarco (Pramac Racing).

Meski masih belum bisa bersaing dari segi catatan waktu lap, Luca Marini mengaku sangat puas dengan performanya.

"Hari ini sangat luar biasa. Sirkuit Mandalika sangat fantastis. Pada awalnya saya sempat mengalami sedikit kendala karena kondisi trek (kotor)," kata Luca Marini kepada Kompas.com.

"Namun, seiring berjalannya waktu, kondisi lintasan semakin bertambah baik begitu juga dengan performa saya," ujar Luca Marini.

"Saya berharap kondisi Sirkuit Mandalika lebih baik lagi besok. Terlepas dari hal itu, saya sangat menikmati hari pertama ini," tutur pebalap asal Italia itu menambahkan.

Lebih lanjut, Kompas.com menanyakan bagian favorit Sirkuit Mandalika versi Luca Marini.

Mendapatkan pertanyaan itu, Luca Marini langsung menjawab secara spesifik yakni Tikungan 7, 8, dan 9.

Terdapat dua alasan mengapa Luca Marini sangat menyukai Tikungan 7, 8, dan 9, Sirkuit Mandalika.

Pertama, Luca Marini sangat suka dengan Tikungan 7, 8, dan 9, Sirkuit Mandalika karena bisa dilewati dengan kecepatan tinggi.

Kedunya, Luca Marini juga menilai tiga tikungan tersebut adalah bagian terindah dari Sirkuit Mandalika karena lokasinya tepat di sisi laut.

"Saya sangat suka tikungan cepat. Sebagai contoh, saya sangat menyukai tikungan 7, 8, dan 9. Tiga tikungan itu adalah urutan yang bagus," kata Luca Marini.

"Kita bisa melewati tikungan 7, 8, dan 9 dengan gigi empat atau lima. Sangat menyenangkan melewati tiga tikungan itu," ujar Luca Marini.

"Tikungan 7, 8, dan 9, juga merupakan sisi lintasan yang paling dekat dengan laut. Anda seperti bisa merasakan aroma laut atau pantai ketika melewati tikungan itu. Sangat menyenangkan," tutur Luca Marini menambahkan.

Terdekat, Luca Marini akan kembali mengaspal di Sirkuit Mandalika untuk mengikuti hari kedua tes pramusim MotoGP 2022, Sabtu (12/2/2022).

Target Luca Marini untuk hari kedua tes pramusim di Sirkuit Mandalika adalah mencoba melakukan time attack.

"Tentu saja saya ingin mencoba time attack. Saya juga ingin mencoba ban depan soft besok untuk melihat potensi terbaik dari motor," tutur Luca Marini.

Time attack adalah istilah untuk menguji kecepatan motor dengan kondisi ketika bahan bakar sedikit, menggunakan ban paling lunak dan baru, serta setelan motor paling "cepat", di lintasan kering. 

Time attack sama seperti simulasi kualifikasi yang bertujuan mencari kecepatan prima motor dan sekaligus membandingkannya dengan tim lain.

https://www.kompas.com/motogp/read/2022/02/11/19003698/adik-rossi-saya-sangat-suka-tikungan-7-8-dan-9-sirkuit-mandalika

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Kartu Merah, STY Sebut Masih Pemain Terbaik

Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Kartu Merah, STY Sebut Masih Pemain Terbaik

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Ruang Ganti Usai Ernando-Jordi Bikin Kesalahan

Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Ruang Ganti Usai Ernando-Jordi Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Dikalahkan Irak, STY Ungkap Janji

Indonesia Dikalahkan Irak, STY Ungkap Janji

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia setelah Takluk dari Irak

Jadwal Timnas Indonesia setelah Takluk dari Irak

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Sukses Melaju ke Perempat Final

Hasil Indonesia Open 2024: Fikri/Bagas Sukses Melaju ke Perempat Final

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Lempar Raket, Ahsan/Hendra Kalah di 16 Besar

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Lempar Raket, Ahsan/Hendra Kalah di 16 Besar

Badminton
Leo/Daniel Terhenti di 16 Besar Indonesia Open, Banyak Lakukan Kesalahan

Leo/Daniel Terhenti di 16 Besar Indonesia Open, Banyak Lakukan Kesalahan

Badminton
Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026: Irak di Puncak, Indonesia Kedua

Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026: Irak di Puncak, Indonesia Kedua

Timnas Indonesia
Hasil Timnas Indonesia Vs Irak 0-2: Jordi Amat Kartu Merah, Garuda Kalah

Hasil Timnas Indonesia Vs Irak 0-2: Jordi Amat Kartu Merah, Garuda Kalah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas Indonesia Vs Irak 0-2, Ali Jasim Manfaatkan Kesalahan Ernando Ari

LIVE Timnas Indonesia Vs Irak 0-2, Ali Jasim Manfaatkan Kesalahan Ernando Ari

Timnas Indonesia
LIVE Indonesia Vs Irak 0-1, Penalti Kedua Aymen Hussein Mengangkasa!

LIVE Indonesia Vs Irak 0-1, Penalti Kedua Aymen Hussein Mengangkasa!

Timnas Indonesia
LIVE Timnas Indonesia Vs Irak 0-1, Jordi Amat Kartu Merah!

LIVE Timnas Indonesia Vs Irak 0-1, Jordi Amat Kartu Merah!

Timnas Indonesia
LIVE Timnas Indonesia Vs Irak 0-1, Penalti Hussein Bawa Singa Mesopotamia Unggul

LIVE Timnas Indonesia Vs Irak 0-1, Penalti Hussein Bawa Singa Mesopotamia Unggul

Liga Indonesia
Lolos ke Perempat Final Indonesia Open, Gregoria Belajar dari Kekalahan di Thailand

Lolos ke Perempat Final Indonesia Open, Gregoria Belajar dari Kekalahan di Thailand

Badminton
HT Timnas Indonesia Vs Irak 0-0: 1 Gol Dianulir, Garuda Masih Buntu

HT Timnas Indonesia Vs Irak 0-0: 1 Gol Dianulir, Garuda Masih Buntu

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke