Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saat Para Pebalap MotoGP Terpukau Keindahan Lombok...

KOMPAS.com - Para pebalap MotoGP sudah berada di Lombok, Nusa Tenggara Barat, menjelang tes pramusim MotoGP Mandalika 2022. 

Marc Marquez dan sederet rider lainnya tiba di Bandara Internasional Zainudin Abdul Madjid pada Senin (7/2/2022) waktu setempat.

Para pebalap dan ofisial tim kemudian langsung dibawa ke hotel untuk melakukan tes PCR dan menjalani karantina selama 24 jam.

Mandalika Grand Prix Association (MGPA) mengatakan, pebalap dan seluruh kru yang bertugas baru bisa beraktivitas di Sirkuit Mandalika pada Kamis (10/2/2022). 

Setibanya di Lombok, para pebalap MotoGP langsung menyuarakan rasa senangnya. Wajar apabila mereka terlihat sangat antusias. 

Pasalnya, ini merupakan pengalaman pertama mereka tampil di Sirkuit Mandalika. Sirkuit sepanjang 4,3 km itu menjadi salah satu tempat balapan baru yang akan menggelar MotoGP musim 2022.

Pebalap andalan Repsol Honda Marc Marquez merayakan kedatangannya dengan mengunggah foto di Instagram dan Twitter dengan latar belakang tulisan 'Lombok'.

Dalam unggahannya, Marc Marquez juga menyertakan bendera Indonesia, #lombok, dan #indonesia. 

Dia mengunggah foto kolam renang di resor tempat mengingapnya dan menyebut Lombok sebagai tempat yang indah.

Sementara itu, Maverick Vinales juga memiliki penilaian yang sama dengan Morbidelli.

Pebalap tim Aprilia tersebut mengatakan, Lombok tempat yang indah dan tak sabar untuk menggeber motornya di lintasan Sirkuit Mandalika. 

"Halo semuanya, kami sudah tiba di Lombok dan sekarang berada di hotel. Tempat yang sangat indah," kata Vinales dalam video yang diunggah di Instagram Reels-nya. 

"Saya tidak sabar bertemu dengan para fans dan khususnya pergi ke Sirkuit Mandalika. Bersama Aprilia itu akan menjadi yang pertama," tuturnya. 

"Saya tidak sabar mengendari motor. Sampai juga fans Indonesia," ucap Maverick Vinales. 

Tes MotoGP Mandalika akan berlangsung akhir pekan ini, tepatnya mulai Jumat (11/2/2022) hingga Minggu (13/2/2022). 

Setelah menggelar tes pramusim, Sirkuit Mandalika akan menyelenggarakan balapan MotoGP yang dijadwalkan digelar pada 18-20 Maret 2022. 

https://www.kompas.com/motogp/read/2022/02/08/05100028/saat-para-pebalap-motogp-terpukau-keindahan-lombok

Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Swiss Vs Jerman

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Swiss Vs Jerman

Internasional
Persebaya Belajar dari Musim Lalu, Coba Bersiap dengan Lebih Rapi

Persebaya Belajar dari Musim Lalu, Coba Bersiap dengan Lebih Rapi

Liga Indonesia
Ketika Harga Makanan dan Minuman Naik Saat Gelaran Euro 2024...

Ketika Harga Makanan dan Minuman Naik Saat Gelaran Euro 2024...

Internasional
Ronaldo dan Pepe Angkat Portugal, Pelajaran dari Veteran '80 Tahun'

Ronaldo dan Pepe Angkat Portugal, Pelajaran dari Veteran "80 Tahun"

Internasional
Persib Vs PSBS Biak Buka Liga 1 2024-2025, Laga Berat buat Bojan Hodak

Persib Vs PSBS Biak Buka Liga 1 2024-2025, Laga Berat buat Bojan Hodak

Liga Indonesia
Como Aktif di Bursa Transfer, Ali Jasim Merapat, Belotti Sepakat

Como Aktif di Bursa Transfer, Ali Jasim Merapat, Belotti Sepakat

Internasional
NOC Indonesia Rayakan Hari Olimpiade, Usung Tema Menjaga Merah Putih

NOC Indonesia Rayakan Hari Olimpiade, Usung Tema Menjaga Merah Putih

Sports
Jawaban Kapten Meksiko Edson Alvarez soal Ketertarikan Man United

Jawaban Kapten Meksiko Edson Alvarez soal Ketertarikan Man United

Liga Inggris
Hasil Copa America 2024 Meksiko Vs Jamaika, El Tri Menang 1-0

Hasil Copa America 2024 Meksiko Vs Jamaika, El Tri Menang 1-0

Internasional
Panjat Tebing Indonesia Tambah 2 Atlet Lolos Olimpiade Paris 2024

Panjat Tebing Indonesia Tambah 2 Atlet Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Daftar 6 Pemain Baru Borneo FC, dari Berpengalaman sampai Brasil

Daftar 6 Pemain Baru Borneo FC, dari Berpengalaman sampai Brasil

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Internasional
Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Internasional
Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Badminton
Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke