Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Shin Tae-yong Jadi Inspirasi NTB Persiapkan MotoGP Mandalika 2022

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, jadi inspirasi Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) dalam mempersiapkan MotoGP di Sirkuit Mandalika. 

Sekretaris Daerah (Sekda) NTB, Lalu Gita Ariadi, mengatakan bahwa dalam persiapan MotoGP Mandalika 2022 dibutuhkan stamina ekstra seperti halnya pelatih Shin Tae-yong meramu fisik timnas Indonesia.

"Sama seperti pelatih timnas Shin Tae-yong yang fokus pada fisik pemain, begitulah kami tekankan seluruh pihak khususnya OPD (Organisasi Perangkat Daerah) terkait dalam menyiapkan diri sebagai tuan rumah menghadapi MotoGP," kata Lalu Gita Ariadi, dikutip dari Antara News. 

Gita Ariadi menegaskan bahwa persiapan menuju MotoGP Mandalika harus terus dimatangkan meski sudah pernah menggelar ajang IATC dan WSBK pada November 2021. 

"Meski kita sudah pernah menjadi tuan rumah ajang IATC dan WSBK pada November 2021, tetapi hal itu baru latihan bukan peak performance," katanya. 

"Puncaknya adalah MotoGP. Maka diharapkan semua pihak bergerak cepat meski sempat tertunda dengan adanya libur Natal dan Tahun Baru," tutur Lalu Gita Ariadi. 

Gita juga mengatakan bahwa persiapan MotoGP, baik dalam hal infrastruktur, hotel, penanganan Covid-19, dan pemenuhan target vaksinasi hingga 70 persen harus terus digalakkan.

Termasuk juga menyiapkan UMKM serta produknya untuk meningkatkan daya beli masyarakat. 

Selain itu, pihaknya juga berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terkait penataan jalur dari Sunggung-Kuta, penataan drainase, hingga rumah-rumah kumuh yang akan disulap sebagai penginapan. 

Menteri PU bahkan sudah diperintahkan dan pasang badan guna ikut mengatasi berbagai hal terkait persiapan, khususnya infrastruktur pendukung MotoGP. 

"Itu juga menjadi atensi pemerintah provinsi. Terlebih Presiden Jokowi rencananya Rabu pekan depan (12/1/2022) akan meninjau kesiapan kami sebagai tuan rumah MotoGP mulai sejak dari bandara, jalan, ketersediaan hotel, sektor UMKM, transportasi, dan lokasi sirkuit," kata Gita.

Presiden Jokowi juga akan melakukan simulasi pelaku perjalanan luar negeri di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid. Jokowi akan mengecek mulai pintu kedatangan, karantina, keimigrasian, dan area drop zone. 

Mandalika akan menjadi tuan rumah seri kedua balapan MotoGP musim 2022 dan dijadwalkan berlangsung di Mandalika International Street Circuit pada 18-20 Maret 2022. 

https://www.kompas.com/motogp/read/2022/01/08/09200068/shin-tae-yong-jadi-inspirasi-ntb-persiapkan-motogp-mandalika-2022

Terkini Lainnya

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke