Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen MotoGP Usai GP Amerika, Fabio Quartararo di Ambang Juara!

Fabio Quartararo kokoh di puncak meski tak berhasil menang di ajang terkini Kejuaraan Dunia MotoGP 2021 di MotoGP Amerika 2021 pada Senin (4/10/2021) dini hari WIB.

Berlangsung d Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas, Fabio Quartararo finis di posisi kedua.

Pebalap berjuluk El Diablo itu menyelesaikan balapan di belakang Marc Marquez (Repsol Honda) yang memiliki keunggulan waktu 4,679 detik.

Posisi kedua di MotoGP Amerika sudah cukup membuat Quartararo mendekati titel Kejuaraan Dunia musim ini.

Quartararo kini telah mengoleksi 254 poin di puncak klasemen MotoGP 2021.

El Diablo unggul 52 poin dari Francesco Bagnaia (Ducati) yang membuntutinya di posisi kedua klasemen MotoGP 2021 untuk sementara.

Adapun Francesco Bagnaia juga menaiki podium di Austin, tepat di peringkat ketiga.

Hasil ini membuat Quartararo di ambang juara MotoGP 2021.

Pebalap asal Perancis itu hanya perlu mengungguli Bagnaia di Misano pada seri berikutnya untuk mengunci gelar juara.

Sementara itu, Marc Marquez yang sukses menjuarai MotoGP Amerika melesat di peringkat ketujuh dengan raihan 117 poin.

Kemenangan ini juga sekaligus mempertajam rekor Marquez di Austin dengan total menjadi juara sebanyak tujuh kali.

Sebelumnya, Marquez menjadi jawara di Austin enam kali secara beruntun pada tahun 2013-2018. 

The Baby Alien pun turut meraih podium ke-450 di kelas premier.

Klasemen MotoGP 2021:

1. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) - 254 poin
2. Francesco Bagnaia (Ducati) - 202 poin
3. Joan Mir (Suzuki Ecstar) - 176
4. Jack Miller (Ducati) - 148
5. Johann Zarco (Pramac Racing) - 141
6. Brad Binder (Red Bull KTM) - 131
7. Marc Marquez (Repsol Honda) - 117
8. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) - 104
9. Maverick Vinales (Aprilia Racing) - 98
10. Miguel Oliveira (Red Bull KTM) - 92
11. Jorge Martin (Pramac Racing) - 82
12. Alex Rins (Suzuki Ecstar) - 81
13. Enea Bastianini (Avintia Esponsorama) - 71
14. Takaaki Nakagami (LCR Honda )- 70
15. Pol Espargaro (Repsol Honda) - 70
16. Alex Marquez (LCR Honda) - 54
17. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) - 40
18. Iker Lecuona (KTM Tech3) - 38
19. Danilo Petrucci (KTM Tech3) - 37
20. Luca Marini (Avintia Sky VR46) - 30
21. Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) - 29
22. Stefan Bradl (Repsol Honda) - 13
23. Michele Pirro (Pramac Racing) - 8
24. Dani Pedrosa (Red Bull KTM) - 6
25. Lorenzo Savadori (Aprilia) - 4
26. Andrea Dovizioso (Petronas Yamaha SRT) - 3
27. Tito Rabat Pramac Racing) - 1
28. Cal Crutchlow (Yamaha) - 0
29. Garret Gerloff (Yamaha) - 0
30. Jake Dixon (Petronas Yamaha SRT) - 0

https://www.kompas.com/motogp/read/2021/10/04/05152818/klasemen-motogp-usai-gp-amerika-fabio-quartararo-di-ambang-juara

Terkini Lainnya

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke