Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Komentar Jorge Lorenzo soal Penampilan Valentino Rossi pada MotoGP Doha

KOMPAS.com - Jorge Lorenzo memberi penilaan terhadap penampilan Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) pada balapan MotoGP Doha 2021.

Dalam program "99Seconds" di saluran YouTube pribadinya, Lorenzo mengaku kecewa dengan penampilan Rossi.

Bukan hanya dia, tetapi para penggemar juga dibuat kecewa dengan performa yang ditunjukkan The Doctor pada MotoGP Doha.

"Valentino Rossi mengecewakan, dia mengewakan bagi saya dan para penggemarnya," ucap Lorenzo, seperti dikutip dari Tuttomotoriweb, Selasa (6/4/2021).

Valentino Rossi memang meraih hasil buruk pada balapan MotoGP Doha di Sirkuit Losai, Qatar, Senin (5/4/2021) dini hari WIB.

Start dari urutan ke-21, pebalap berkebangsaan Italia itu tak bisa berbuat banyak saat balapan dan hanya bisa finis di posisi ke-16.

Hasil itu menurun dibanding pada seri sebelumnya, MotoGP Qatar, yang juga digelar di sirkuit yang sama pada Senin (29/3/2021) dini hari WIB.

Dalam balapan seri perdana musim 2021 itu, Rossi finis ke-12 setelah sebelumnya memulai race dari urutan keempat.

Dua hasil minor di Qatar membuat pebalap berusia 42 tahun itu tercecer di klasemen MotoGP.

Rossi saat ini berada di peringkat 14 klasemen pebalap MotoGP dengan koleksi baru empat poin.

Di mata Lorenzo, Rossi seperti tidak menunjukkan jati diri sebagai pemilik sembilan gelar juara dunia di semua kelas Grand Prix lewat penampilannya di Qatar.

"Anda selalu berharap lebih padanya, tetapi berada di posisi ke-21 (saat kualifikasi) dan gagal mencetak poin tidak mencerminkan dirinya," kata Lorenzo.

"Dia bilang ini bukan kualifikasi terburuk dalam kariernya, tetapi saya kesulitan untuk menemukan hasil yang lebih buruk," imbuh eks pebalap MotoGP asal Spanyol itu.

"Penampilannya juga buruk selama balapan, keluar dari zona poin. Saya tidak tahu berapa kali hal itu terjadi padanya ketika dia tidak terjatuh dari motornya," ucap Lorenzo.

Setelah dua seri pembuka di Qatar, para pebalap rehat sepekan sebelum terjun di seri ketiga musim ini, MotoGP Portugal 2021.

MotoGP Portugal akan digelar di Sirkuit Algarve, Prtimao, Portugal, pada 16-18 April 2021.

https://www.kompas.com/motogp/read/2021/04/07/05000038/komentar-jorge-lorenzo-soal-penampilan-valentino-rossi-pada-motogp-doha

Terkini Lainnya

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Liga Indonesia
Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Internasional
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Badminton
Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Motogp
Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Badminton
Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

Liga Italia
Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Liga Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke