Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tolak Nomor Kehormatan, Joan Mir Ikuti Jejak Rossi dan Marquez

KOMPAS.com - Juara bertahan MotoGP 2021, Joan Mir (Suzuki Ecstar), memutuskan untuk melanjutkan nomor 36 miliknya.

Joan Mir menolak menggunakan nomor kehormatan bagi penyandang status juara bertahan MotoGP.

Adapun nomor kehormatan tersebut adalah nomor "1".

Penggunaan nomor balap 1 tersebut sejatinya menjadi tradisi bagi pebalap yang merengkuh gelar juara musim sebelumnya.

Namun, Joan Mir menolaknya dan tetap menggunakan nomor 36 miliknya.

Keputusan tersebut sejatinya bukan kali pertama. Sebelumnya, Valentino Rossi dan Marc Marquez juga telah melakukan hal yang sama.

Rossi dan Marquez menolak menggunakan nomor kehormatan dan memilih mempertahankan nomor identitasnya masing-masing.

Jauh sebelum itu, legenda balap asal Inggris, Barry Sheene, juga telah "melanggar" tradisi kehormatan tersebut pada tahun 70an.

Nomor 1 kemudian hanya muncul empat kali yaitu pada musim 2007 oleh Nicky Hayden, 2008 serta 2012 oleh Casey Stoner, dan 2011 oleh Jorge Lorenzo.

"Suatu hari saya bangun dan memutuskan bahwa nomornya akan tetap sama seperti biasa," kata Mir menjelaskan keputusannya untuk tetap memakai nomor 36.

"Sebenarnya akan sangat luar biasa untuk menggunakan nomor 1, sebuah pengalaman unik dan mimpi."

"Akan tetapi, saya percaya 36 adalah nomor yang dengannya saya telah bekerja keras dan membawa saya ke posisi sekarang, memenangi dua gelar juara dunia."

"Saya mengangggap pekerjaan saya belum berakhir, saya harus terus berusaha, lebih keras dari sebelumnya, dengan nomor ini," imbuhnya.

Mempertahankan nomor balap yang sama setelah juara sebenarnya bukan sekadar keputusan untuk tampil beda.

Pada era modern ini pembalap akan lebih diuntungkan ketika mengaitkan dirinya dengan sebuah identitas unik, utamanya ketika berbicara soal penjualan merchandise.

Mir pada akhirnya tetap mempertahankan nomor 36 yang sudah menjadi nomor balapnya sejak balapan debut di kelas Moto3 pada 2015. (Ardhianto Wahyu Indraputra)

https://www.kompas.com/motogp/read/2021/02/13/09200098/tolak-nomor-kehormatan-joan-mir-ikuti-jejak-rossi-dan-marquez

Terkini Lainnya

Indonesia vs Filipina: Pemain Lawan Waspadai Tekanan Suporter di SUGBK

Indonesia vs Filipina: Pemain Lawan Waspadai Tekanan Suporter di SUGBK

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Final Indonesia Open 2024, Mulai 12.00 WIB

Link Live Streaming Final Indonesia Open 2024, Mulai 12.00 WIB

Badminton
Target Rezaldi Hehanussa Usai Bawa Persib dan Persija Juara

Target Rezaldi Hehanussa Usai Bawa Persib dan Persija Juara

Liga Indonesia
Hasil Meksiko Vs Brasil: Tarian Samba Pereira, Endrick Ciptakan Drama

Hasil Meksiko Vs Brasil: Tarian Samba Pereira, Endrick Ciptakan Drama

Internasional
Argentina Vs Ekuador: Peran Tak Biasa untuk Messi

Argentina Vs Ekuador: Peran Tak Biasa untuk Messi

Internasional
PSM Makassar Persiapkan Tim untuk Hadapi Tiga Ajang

PSM Makassar Persiapkan Tim untuk Hadapi Tiga Ajang

Liga Indonesia
Nomor Keramat Timnas Italia Kembali ke Putra Roma, Restu dari Totti

Nomor Keramat Timnas Italia Kembali ke Putra Roma, Restu dari Totti

Internasional
5 Favorit Juara Euro 2024 Versi Mourinho, Tak Yakin Italia Juara Lagi

5 Favorit Juara Euro 2024 Versi Mourinho, Tak Yakin Italia Juara Lagi

Internasional
Timnas Indonesia Vs Filipina: Tanpa Jordi Amat, Ada Calvin Verdonk

Timnas Indonesia Vs Filipina: Tanpa Jordi Amat, Ada Calvin Verdonk

Timnas Indonesia
Jadwal Final Indonesia Open 2024: Dominasi China, Tuan Rumah Tanpa Wakil

Jadwal Final Indonesia Open 2024: Dominasi China, Tuan Rumah Tanpa Wakil

Badminton
Pelatih Filipina Nilai Timnas Indonesia Kian Dekati Level Jepang dan Korsel

Pelatih Filipina Nilai Timnas Indonesia Kian Dekati Level Jepang dan Korsel

Timnas Indonesia
Saat Camarda Disuruh Sentuh Van Basten, Minta Berkah Sang Dewa...

Saat Camarda Disuruh Sentuh Van Basten, Minta Berkah Sang Dewa...

Liga Italia
Hasil Spanyol Vs Irlandia Utara, La Roja Menang 5-1

Hasil Spanyol Vs Irlandia Utara, La Roja Menang 5-1

Internasional
Cerita soal Spanduk 'Football Without Violence' di Laga Indonesia Vs Irak

Cerita soal Spanduk "Football Without Violence" di Laga Indonesia Vs Irak

Timnas Indonesia
Portugal Vs Kroasia: Ronaldo Reuni dengan Modric, Ujung Tombak 'Unik'

Portugal Vs Kroasia: Ronaldo Reuni dengan Modric, Ujung Tombak "Unik"

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke