Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ikut Balapan12 Jam, Valentino Rossi dan Adiknya Naik Podium

KOMPAS.com - Valentino Rossi dan adik tirinya, Luca Marini, sukses naik podium ketiga pada ajang balap endurance Gulf 12 Hours.

Ajang balap ketahanan Gulf 12 Hours edisi ke-21 kali ini dihelat di Sirkuit Sakhir Internasional Bahrain, Sabtu (9/1/2021) waktu setempat.

Valentino Rossi pada ajang tersebut mengendarai mobil Ferrari 488 GT3 degan nomor balap sama seperti yang dia gunakan di MotoGP: 46.

Valentino Rossi berbagi Ferrari 488 GT3 tidak hanya bersama Luca Marini melainkan juga dengan temannya, Alessio "Uccio" Salucci.

Tim Valentino Rossi memulai balapan Gulf 12 Hours dari urutan kedelapan. Pada paruh pertama atau setelah enam jam balapan, tim Valentino Rossi berhasil menduduki peringkat lima.

Valentino Rossi dkk yang turun di kelas Pro-AM pada akhirnya sukses mengakhiri balapan di urutan ketiga dan keempat dalam keseluruhan klasifikasi.

Pada debutnya tahun lalu, Valentino Rossi dkk juga sukses naik ke posisi ketiga podium saat balapan Gulf 12 Hours dihelat di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi.

Terkait penampilannya tahun ini, Valentino Rossi mengaku bangga karena bisa kembali naik podium meskipun datang ke Gulf 12 Hours dengan niat bersenang-senang.

"Ini adalah hari yang baik. Kami bersenang-senang dan berhasil mendapatkan podium. Kami senang karena lawan kami di lintasan semuanya sangat cepat," kata Rossi dikutip dari situs Motorsport Italia.

"Seperti biasa, kami lebih cepat pada balapan malam hari. Kami belajar banyak hal dan mendapat banyak pengalaman dari balapan ini," ucap Rossi.

"Sangat menyenangkan bisa balapan bersama Uccio dan Luca Marini. Mereka sangat cepat dan bisa bekerja dengan semua orang di tim," tutur Rossi menambahkan.

Rasa bangga yang sama juga diungkapkan Luca Marini. Menurutnya, Gulf 12 Hours kali ini jauh lebih kompetitif dibandingkan dengan tahun lalu.

"Ini adalah pengalaman yang fantastis. Saya bersenang-senang di sini. Dibandingkan dengan tahun lalu, saya tentu lebih baik," kata Luca Marini.

"Menurut saya, kami mampu beradaptasi dan mampu mengendalikan mobil ketika suhu di lintasan sangat rendah. Ini sangat menyenangkan. Saya merasa seperti pebalap mobil sejati," ucap Luca Marini.

"Melintasi garis finis di posisi ketiga sangat hebat. Ini pengalaman berharga untuk saya. Semoga saya bisa mendapatkan kesempatan sepeti ini lagi jika memungkinkan," ujar Luca Marini menambahkan.

Selanjutnya, Valentino Rossi dan Luca Marini akan bersiap menyambut MotoGP 2021.

Persaingan kakak-beradik itu akan sangat menarik karena Rossi dan Luca Marini sama-sama memperkuat tim satelit.

Rossi yang resmi meninggalkan Monster Energy Yamaha akan memperkuat tim Petronas Yamaha SRT.

Di sisi lain, Luca Marini akan memperkuat tim satelit Ducati, Esponsorama Racing, pada musim debutnya di MotoGP.

Rossi dan Luca Marini bukan satu-satunya kakak-beradik yang akan bersaing pada MotoGP 2021.

Terdapat dua kakak-beradik lainnya, yakni Marc dan Alex Marquez serta Pol dan Aleix Espargaro.

Terdekat, Valentino Rossi dan seluruh pebalap MotoGP lainnya akan mengikuti tes pramusim.

Tes pramusim MotoGP 2021 rencananya akan digelar di Malaysia pada 19-20 Februari dan dilanjutkan di Qatar pada 10-12 Maret.

Adapun seri pertama MotoGP 2021 rencananya akan dihelat di Sirkut Internasional Losail, Qatar, pada 28 Maret 2021.

https://www.kompas.com/motogp/read/2021/01/10/21143798/ikut-balapan12-jam-valentino-rossi-dan-adiknya-naik-podium

Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Timnas Indonesia
Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Internasional
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Timnas Indonesia
Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Timnas Indonesia
HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke