Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Start ke-16 di MotoGP Valencia, Rossi Luapkan Kekecewaan ke Yamaha

KOMPAS.com - Valentino Rossi meluapkan kekecewaanya pada Yamaha setelah cuma start dari posisi ke-16 pada MotoGP Valencia 2020.

Pebalap tim Monster Energy Yamaha itu hanya finis di posisi keenam dengan catatan waktu 1 menit 31,604 detik pada sesi kualifikasi 1 (Q1) MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Sabtu (14/11/2020).

Hasil tersebut membuat Rossi gagal lolos ke Q2 untuk memperebutkan posisi 1-12 di starting grid MotoGP Valencia.

Dengan demikian, Rossi hanya mampu mengawali GP Valencia nanti malam dari urutan ke-16.

Situasi itu membuat Rossi geram dengan Yamaha. Dia menganggap Yamaha tidak mendengarkan sarannya demi perbaikan motor YZR-M1 baru miliknya.

"Masalahnya adalah musim lalu juga sulit bagi Yamaha dan kami harus meningkatkan motor di beberapa area," kata Rossi, yang dilansir Kompas.com dari Motosan.

"Pertama kali saya mencoba motor ini, sensasinya sangat mirip. Tidak terlalu berbeda dengan motor saya sebelumnya."

"Bagi saya, masalahnya bukan motor baru lebih buruk dari yang lama. Namun, karena sangat mirip jadi kami belum mengambil langkah besar. Masalahnya di situ."

"Saya selalu mengatakan apa yang terjadi pada motor ini. Menurut saya, kesulitan kami beberapa tahun terakhir masih sama. Saya tidak yakin apakah mereka telah mendengarkan saya," ucap Rossi.

Rossi benar-benar memperingatkan timnya untuk melakukan perbaikan.

Apalagi, pebalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, meraih hasil lebih bagus dari rider tim pabrikan Monster Energy Yamaha.

Franco Morbidelli menjadi satu-satunya pebalap Yamaha tercepat pada sesi latihan bebas hingga kualifikasi. Morbidelli bahkan sukses mengamankan pole position MotoGP Valencia.

"Morbidelli memulai balapan dari pole position, dia berkendara dengan sangat bagus," kata Valentino Rossi.

"Dalam beberapa tahun terakhir, pebalap tim satelit beberapa kali melakukan yang lebih baik daripada rider tim pabrikan meski mereka menggunakan motor lama."

"Jadi, bagi saya kami harus melakukan pekerjaan serius untuk meningkatkan performa motor," tegasnya.

Valentino Rossi dan pebalap MotoGP lainnya akan memulai balapan MotoGP Valencia 2020 malam nanti mulai pukul 20.00 WIB.

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/11/15/14423658/start-ke-16-di-motogp-valencia-rossi-luapkan-kekecewaan-ke-yamaha

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke