Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

MotoGP Aragon, Kecepatan Alex Rins Bikin Mata Vinales Terbelalak

KOMPAS.com - Pebalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, mengaku terkejut dengan kecepatan Alex Rins (Suzuki Ecstar) pada balapan MotoGP Aragon 2020.

MotoGP Aragon merupakan seri ke-10 kejuaraan duni MotoGP musim ini yang berlangsung di Sirkuit MotorLand Aragon, Minggu (18/10/2020).

Pada balapan itu, Vinales yang start dari urutan kedua berhasil memimpin sejak lap pertama.

Namun, Vinales hanya bisa mempertahankan posisi terdepan balapan selama delapan putaran.

Selanjutnya, Vinales mulai kendor sehingga disalip oleh Alex Rins di tikungan 17 Sirkuit MotorLand Aragon menjelang lap ke-9.

Sejak saat itu, Alex Rins yang memulai balapan dari urutan ke-10 tidak terkejar hingga akhirnya menjadi pemenang.

Di sisi lain, Vinales harus berjuang ekstra keras untuk bisa finis di urutan keempat dan meraih 13 poin.

Menanggapi jalannya balapan MotoGP Aragon, Vinales mengaku sudah menyerah ketika mengetahui kecepatan Alex Rins.

"Saya tidak percaya dengan apa yang saya lihat," kata Vinales yang dikutip dari situs Tuttomotoriweb.

"Tiba-tiba Alex Rins sudah berada di belakang saya dengan selisih waktu hanya 0,3 detik," ucap Vinalaes.

"Saya tahu dia (Rins) memulai balapan dari urutan ke-10. Saya tidak mengerti mengapa ini bisa terjadi," tutur Vinales.

"Namun, ketika Rins menyalip, saya menjadi mengerti bahwa ada pebalap lain yang lebih baik," ujar Vinales menambahkan.

Lebih lanjut, Vinales menilai ban belakang yang cepat tergerus menjadi penyebab kegagalan dirinya mempertahankan kecepatan.

"Saya sudah sangat percaya diri menggunakan ban depan soft. Saya selalu berhasil menyelesaikan 25 atau 26 lap dengan ban soft," tutur Vinales.

"Masalah saya adalah ban belakang. Setelah lima atau enam lap, ban belakang saya mulai tergerus," ucap Vinales.

"Itulah mengapa saya gagal menjaga konsistensi kecepatan. Kami masih belum bisa mengatasi kelemahan kami untuk balapan selanjutnya," ujar Vinales.

Meski gagal naik podium pada MotoGP Aragon, Vinales berhasil memperbaiki posisinya di klasemen pebalap.

Vinales naik satu tingkat ke urutan ketiga dengan koleksi 109 poin, unggul tiga angka atas Andrea Dovizioso yang harus turun ke peringkat keempat.

Vinales untuk sementara tertinggal 12 poin dari rekan satu tim Alex Rins, Joan Mir, yang berada di puncak klasemen.

Fakta ini menjadi menarik karena Joan Mir berhasil memimpin klasemen meskipun belum pernah memenangi balapan.

Joan Mir kini unggul enam poin atas Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang menempati urutan kedua.

Selanjutnya, seluruh pebalap akan kembali bersaing di Sirkuit MotorLand Aragon dengan tajuk MotoGP Teruel, Minggu (25/10/2020).

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/10/19/19400028/motogp-aragon-kecepatan-alex-rins-bikin-mata-vinales-terbelalak

Terkini Lainnya

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Liga Italia
Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Liga Inggris
Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke