Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Akui Tak Kompetitif, Rossi Menyerah Kejar Gelar Juara Dunia MotoGP 2020?

KOMPAS.com - Valentino Rossi mengakui bahwa ia tak cukup kompetitif untuk bertarung dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2020.

Rossi meraih hasil buruk pada MotoGP Emilia Romagna yang digelar di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (20/9/2020).

Pebalap tim Monster Energy Yamaha itu gagal finis setelah setelah mengalami kecelakaan pada lap ke-17.

Rossi yang memulai balapan dari urutan ketujuh menjadi pembalap pertama yang mengalami crash. Ia terjatuh pada lap kedua di Tikungan 4.

Ia sempat kembali melanjutkan balapan, tetapi akhirnya menghentikan kiprahnya pada lap ke-17.

Sementara itu, MotoGP Emilia Romagna akhirnya dimenangi oleh rekan setim Rossi, Maverick Vinales.

Setelah balapan MotoGP Emilia Romagna, Rossi kemudian angkat bicara soal peluangnya meraih gelar juara dunia musim ini.

Menurut Rossi, persaingan menuju gelar juara dunia MotoGP 2020 masih sangat terbuka.

"Saya kehilangan beberapa poin, tetapi tidak banyak berubah. Masih banyak pebalap dengan selisih poin kecil dan kejuaraan masih panjang dan terbuka," kata Rossi dikutip dari Motorsport, Selasa (22/9/2020).

"Jadi, segalanya masih bisa terjadi. Kami harus lebih kuat dan juga lebih cepat. Pekan ini kami akan mencoba sesuatu untuk ditingkatkan," imbuhnya.

Meski masih optimistis menatap persaingan memperebutkan gelar juara dunia, di lain sisi Rossi juga menyadari bahwa dirinya tidak cukup kompetitif.

"Pada akhir balapan saya merasa tidak begitu baik dengan motor. Saya merasa tidak memiliki cengkeraman," ungkap Rossi.

"Saya tidak tahu karena saya mengalami kecelakaan setelah 1,5 lap. Saya melakukan kesalahan di Tikungan 4," ucapnya menambahkan.

"Namun saya merasa tidak kompetitif, tidak cukup kompetitif bertarung untuk kejuaraan. Kami harus lebih kencang," kata Rossi menegaskan.

Valentino Rossi saat ini menempati peringkat kesembilan klasemen MotoGP 2020 kategori pebalap dengan koleksi 58 poin.

Rossi berjarak 26 poin dari pemuncak klasemen, Andrea Dovizioso.

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/09/22/18200008/akui-tak-kompetitif-rossi-menyerah-kejar-gelar-juara-dunia-motogp-2020-

Terkini Lainnya

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke