Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alasan Rossi Lanjutkan Balapan Usai Terjatuh pada MotoGP Emilia Romagna

KOMPAS.com - Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) terjatuh ketika balapan MotoGP Emilia Romagna tengah berlangsung pada putaran kedua.

Rossi mengalami crash di Tikungan 4 (T4) di Sirkuit Misano pada Minggu (20/9/2020) dalam seri MotoGP Emilia Romagna.

The Doctor, julukan Rossi, kemudian berlari ke arah motornya dan berusaha untuk melanjutkan balapan.

Akan tetapi, dia memilih menepi dan kembali ke paddock ketika balapan berjalan pada lap ke-17.

Menurut Rossi, insiden crash yang dia alami karena kesalahannya dalam menekan tuas rem sehingga ban depan terkunci.

"Saya berada di tengah-tengah pebalap lain di Tikungan 4 dan saya merasakan ada kesalahan di bagian depan," ujar dia dalam video di situs resmi MotoGP.

Meski begitu, The Doctor berusaha untuk bangkit karena memiliki tujuan tertentu.

Dia mengatakan ingin memahami lebih jauh soal motornya meski tertinggal dengan pesaing-pesaingnya di sirkuit.

"Saya ingin melanjutkan balapan karena kami menyadari ada perubahan di motor dan saya ingin memahami kecepatan saya," kata Rossi, seperti dikutip GPOne.

"Saya sadar tak memiliki grip belakang, tidak cepat dan sulit memulihkan konsentrasi maupun motivasi sesudah jatuh."

"Ini adalah hari yang sulit, pada awal balapan kami semua berusaha saling membalap dan saya membuat kesalahan yang tidak biasa," kata Rossi.

Bukan hanya Rossi, dua anak didiknya juga mengalami nasib buruk pada MotoGP Emilia Romagna. Mereka adalah Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) dan Francesco Bagnaia (Pramac Racing).

Morbidelli yang sebelumnya meraih podium utama di Sirkuit Misano dalam seri MotoGP San Marino sempat bersenggolan dengan Aleix Espargaro sehingga membuatnya melebar dari lintasan.

Sementara itu, Bagnaia mengalami crash ketika dirinya berada di urutan terdepan.

"Franco memiliki masalah dengan Aleix, kemudian saya terjatuh dan hal yang sama terjadi dengan Pecco (sapaan akrab Bagnaia)," kata Rossi.

"Ini sangat buruk untuk dia (Pecco), mengerikan dengan cara dia membalap, dia bisa saja menang dan menjadi hari tak terlupakan untuknya, kecelakaan yang sangat aneh."

"Minggu ini berbanding terbalik dengan Minggu lalu. Untungnya, Vietti dan Marco Bezzechi menyelamatkan kita dari bencana," tandas The Doctor.

Celestino Vietti dan Marco Bezzechi sama-sama naik podium di Sirkuit Misano, Minggu (20/9/2020), sebagai runner-up.

Vietti merupakan pebalap di kelas Moto3, sedangkan Bezzechi di kelas Moto2.

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/09/21/05200048/alasan-rossi-lanjutkan-balapan-usai-terjatuh-pada-motogp-emilia-romagna

Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke