Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

MotoGP San Marino Bisa Dihadiri Penonton, Morbidelli Merasa Diuntungkan

Kepastian MotoGP San Marino bisa dihadiri penonton diketahui berdasarkan pernyataan pihak penyelenggara yang mengaku sudah mendapat izin dari pemerintah setempat.

Hal ini menjadi angin segar bagi para pencinta MotoGP yang pada lima seri sebelumnya tak bisa hadir langsung ke sirkuit akibat pandemi Covid-19.

Selain itu, kehadiran penonton pada MotoGP San Marino juga dinilai bisa menguntungkan para pebalap asal Italia, termasuk Morbidelli.

Sebab, MotoGP San Marino akan berlangsung di Italia, tepatnya di Sirkuit Misano.

Morbidelli pun sepakat dengan penilaian tersebut. Dia mengatakan bahwa tampil di depan publik sendiri akan menjadi nilai tambah untuk mengarungi jalannya balapan.

"Bagi pebalap Italia, memiliki penonton di rumah sendiri akan menjadi nilai tambah. Saya berharap publik datang dan mendukung kami," kata Morbidelli seperti dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.

Pebalap jebolan akademi VR46 itu juga berpendapat bahwa kehadiran penonton adalah langkah tepat menuju kehidupan normal.

"Kehadiran penonton itu bagus. Hal ini adalah langkah menuju kehidupan normal, dan itu positif," ujar Morbidelli.

Terkait target pada MotoGP San Marino, Morbidelli berhasrat memperbaiki catatan dari seri sebelumnya, MotoGP Styria.

Pada MotoGP Styria yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Morbidelli hanya bisa finis di peringkat ke-15.

Dia tertinggal 10,191 detik dari sang pemenang, Miguel Oliveira (KTM Tech3).

Franco Morbidelli mengatakan, masalah pengereman di motor balap YZR-M1 menjadi kendala terbesar selama menjalani balapan di Red Bull Ring.

Bukan hanya Morbidelli, pebalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, juga memiliki kendala serupa.

Vinales bahkan harus menjatuhkan diri setelah motor yang ia kendarai kehilangan fungsi pengereman.

Morbidelli berharap masalah tersebut tak terulang lagi saat turun balapan di Sirkuit Misano.

"Di Austria, kami memiliki banyak masalah karena di trek ini sangat menuntut banyak pengereman."

"Misano, tidak. Saya harap kami tidak memiliki masalah dan saya bisa memulihkan ritme yang saya miliki," tutur Morbidelli.

Adapun MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, dijadwalkan berlangsung pada 11-13 September 2020. (Muhamad Husein)

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/09/05/07000058/motogp-san-marino-bisa-dihadiri-penonton-morbidelli-merasa-diuntungkan

Terkini Lainnya

Semua Proses Beres, Calvin Verdonk Bisa Main Lawan Filipina

Semua Proses Beres, Calvin Verdonk Bisa Main Lawan Filipina

Timnas Indonesia
Jay Idzes Akan Datang ke Indonesia, Bergantung Keputusan Shin Tae-yong

Jay Idzes Akan Datang ke Indonesia, Bergantung Keputusan Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kata Irwansyah Usai Ginting Gugur Awal di Indonesia Open, Kans ke Australia Open

Kata Irwansyah Usai Ginting Gugur Awal di Indonesia Open, Kans ke Australia Open

Badminton
Barcelona Tanggapi Kedatangan Kylian Mbappe ke Real Madrid

Barcelona Tanggapi Kedatangan Kylian Mbappe ke Real Madrid

Liga Spanyol
Presiden Barca Ungkap Tugas Utama Harus Dibenahi Flick di Barcelona

Presiden Barca Ungkap Tugas Utama Harus Dibenahi Flick di Barcelona

Liga Spanyol
Joan Laporta Bongkar Alasan di Balik Pecat Xavi Hernandez di Barca

Joan Laporta Bongkar Alasan di Balik Pecat Xavi Hernandez di Barca

Liga Spanyol
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Orang Tertentu Buat Mbappe Tak Bahagia di PSG, Diselamatkan Enrique

Orang Tertentu Buat Mbappe Tak Bahagia di PSG, Diselamatkan Enrique

Liga Spanyol
Klasemen Toulon Cup 2024: Kalah dari Ukraina, Indonesia Juru Kunci

Klasemen Toulon Cup 2024: Kalah dari Ukraina, Indonesia Juru Kunci

Timnas Indonesia
Beckham Putra, Pemegang Gelar Terlengkap di Persib Bandung

Beckham Putra, Pemegang Gelar Terlengkap di Persib Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia Open 2024: 9 Wakil Merah Putih Beraksi, Fajar/Rian Vs Leo/Daniel

Jadwal Indonesia Open 2024: 9 Wakil Merah Putih Beraksi, Fajar/Rian Vs Leo/Daniel

Badminton
Hasil Persiapan Euro 2024: Portugal Menang, Italia Tertahan Turki

Hasil Persiapan Euro 2024: Portugal Menang, Italia Tertahan Turki

Internasional
Kevin De Bruyne Terbuka ke Liga Arab Saudi: Tawaran Luar Biasa...

Kevin De Bruyne Terbuka ke Liga Arab Saudi: Tawaran Luar Biasa...

Liga Inggris
Bali United Lepas Lima Pemain dari Lokal, Asing, hingga Senior

Bali United Lepas Lima Pemain dari Lokal, Asing, hingga Senior

Liga Indonesia
Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Ukraina, Skuad Garuda Kalah

Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Ukraina, Skuad Garuda Kalah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke