Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Andrea Dovizioso, Sumber Motivasi Jack Miller di MotoGP Styria 2020

Hal itu tercermin dari pernyataan Jack Miller jelang memulai rangkaian MotoGP Styria, Jumat (21/8/2020) di Sirkuit Red Bull Ring, Austria.

Jack Miller mengatakan bahwa Andrea Dovizioso merupakan pebalap yang harus dikalahkan pada balapan utama MotoGP Styria nanti.

Adapun balapan utama MotoGP Styria akan digelar pada Minggu (23/8/2020) malam WIB, setelah para pebalap merampungkan empat sesi latihan bebas dan kualifikasi, sepanjang dua hari sebelumnya.

Dovizioso memiliki rekor apik kala turun di Sirkuit Red Bull Ring.

Dia selalu meraih podium pada lima balapan terakhir di sirkuit berjarak 3,4 kilometer tersebut.

Dovizioso juga tercatat sebagai pemenang terbanyak di Sirkuit Red Bull Ring (tiga kali), termasuk pada balapan di sirkuit sama akhir pekan kemarin.

Rekor apik Dovizioso itulah yang kemudian memantik motivasi Jack Miller.

Dia berhasrat mengalahkan Dovizioso pada MotoGP Styria.

"Kami selalu melihat data pebalap lainnya, tetapi Dovizioso adalah pebalap yang harus dikalahkan," kata Miller seperti dilansir BolaSport.com dari Speedweek.

"Saya tidak bisa menjelaskannya secara spesifik. Mari kita lihat apa yang bisa kita lakukan pada akhir pekan ini," tambahnya.

Jack Miller mengantongi modal positif untuk menuntaskan misi tersebut.

Pada MotoGP Austria yang juga berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020),  Jack Miller mampu finis di peringkat ketiga.

Selain itu, dia juga berhasil menjadi pebalap tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Styria, Jumat (21/8/2020) sore WIB.

Jack Miller bahkan mengungguli Andrea Dovizioso yang menempati urutan kedua pada FP1.

Hasil ini menjadi bukti keseriusan Jack Miller untuk mengalahkan Andrea Dovizioso.

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/08/21/18300078/andrea-dovizioso-sumber-motivasi-jack-miller-di-motogp-styria-2020

Terkini Lainnya

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya 'Comeback'

Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya "Comeback"

Liga Indonesia
Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki '4-3-3' dari Ibra

Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki "4-3-3" dari Ibra

Liga Italia
Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Liga Spanyol
Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Liga Indonesia
Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Indonesia
Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Liga Inggris
Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Liga Indonesia
Gregoria Mariska Siap Pertahankan Peringkat di Singapore Open 2024

Gregoria Mariska Siap Pertahankan Peringkat di Singapore Open 2024

Badminton
Borneo FC Vs Bali United, 'Finishing' Jadi Sorotan Serdadu Tridatu

Borneo FC Vs Bali United, "Finishing" Jadi Sorotan Serdadu Tridatu

Liga Indonesia
Madura United Terhukum Persib Bandung karena Kelalaian

Madura United Terhukum Persib Bandung karena Kelalaian

Liga Indonesia
Madura United Kalah Telak dari Persib Bukan karena Roh Permainan Cedera

Madura United Kalah Telak dari Persib Bukan karena Roh Permainan Cedera

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Euforia Final Liga 1 Persib Bandung Vs Madura United

BERITA FOTO: Euforia Final Liga 1 Persib Bandung Vs Madura United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke