Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

"Cerai" dengan Ducati, Andrea Dovizioso Buktikan Diri di MotoGP Austria

KOMPAS.com - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, sukses menjadi juara MotoGP Austria 2020 yang dihelat di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020) malam WIB.

Andrea Dovizioso menjadi yang tercepat mengungguli Joan Mir (Suzuki Ecstar) dan Jack Miller (Pramac).

Kemenangan Andrea Dovizioso semakin mengukuhkan dominasinya serta Ducati di Sirkuit Red Bull Ring.

Dovizioso belum pernah gagal menumbus tiga besar dalam lima musim terakhir MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring sejak 2016 hingga 2020.

Sebelum menjadi juara musim ini, pebalap asal Italia itu lebih dulu meraih gelar juara pada 2017 dan 2019.

Sementara itu, podium MotoGP 2016 dan 2018 juga dihiasi pebalap Ducati. 

Pada 2016, Andrea Iannone dan Andra Dovizioso secara beruntun finis di posisi pertama dan kedua. 

Adapun pada musim 2018, Andrea Dovizioso menempati podium ketiga sedangkan gelar juara diraih Jorge Lorenzo. 

Keberhasilan tersebut sekaligus membuktikan tekad Andrea Dovizioso yang ingin menjadi juara sebelum meninggalkan Ducati.

Seperti diketahui bahwa Andrea Dovizioso dipastikan hengkang dari Ducati seusai MotoGP 2020.

Sebelumnya, kabar terkait polemik kontrak baru Dovizioso di Ducati terus beredar tanpa kepastian.

Ketidakpastian itu terjadi cukup lama hingga membuat Dovizioso merasa tidak dihargai dan akhirnya memutuskan hengkang.

Andrea Dovizioso pun sudah angkat bicara mengenai keputusannya. Diungkapan Dovizioso, hengkang dari Ducati merupakan keputusan terbaiknya demi bisa fokus balapan.

"Satu-satunya hal yang bisa saya katakan adalah lebih baik mengambil keputusan itu sekarang dan fokus balapan," kata Andrea Dovizioso pada Sabtu (15/8/2020), seperti dilansir dari Motorsport.

"Kami berada di Austria, trek yang sangat bagus bagi Ducati. Jadi, kami ingin tampil maksimal dalam dua balapan ini (GP Austria dan Styria)."

"Itu (hengkang dari Ducati) adalah keputusan tepat dan membuat kami benar-benar fokus pada Kejuaraan Dunia," tegas Andrea Dovizioso.

Adapun, kemenangan di MotoGP Austria 2020 membuat Andrea Dovizioso naik dua peringkat ke posisi kedua dengan koleksi 56 poin.

Dia ada di belakang sang pemuncak klasemen, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang mengoleksi 67 poin.

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/08/16/21065838/cerai-dengan-ducati-andrea-dovizioso-buktikan-diri-di-motogp-austria

Terkini Lainnya

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke