Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil GP Andalusia yang Buat Rossi Hidup Kembali, Kini MotoGP Ceko Menantinya

KOMPAS.com - Pebalap veteran Valentino Rossi mengaku sempat sangat frustrasi dengan hasil seri perdana MotoGP 2020, GP Spanyol.

Pada balapan yang dihelat di Sirkuit Jerez, Spanyol, 19 Juli 2020, Valentino Rossi gagal finis setelah motornya bermasalah sejak putaran ke-19.

Setelah balapan tersebut, The Doctor - julukan Rossi - merasa cemas dengan masa depannya, apakah melanjutkan musim 2021 atau tidak.

Sebab, hingga saat ini, ia belum menentukan tim barunya pada musim 2021. Meskipun demikian, ia santer dikabarkan akan bergabung dengan Petronas Yamaha SRT.

Kontraknya bersama Monster Energy Yamaha habis hingga akhir musim 2020.

Beruntung, hasil seri selanjutnya, MotoGP Andalusia yang juga dihelat di Jerez, 26 Juli 2020, membuat Rossi merasa hidup kembali.

Pada MotoGP Andalusia 2020, ia finis di posisi ketiga. Ini podium pertamanya sejak MotoGP Amerika tahun lalu.

"Itu (MotoGP Andalusia) sangat spesial, karena pekan lalu saya sangat frustrasi," ucap Rossi, sebagaimana dilansir Motorsport.

"Namun, tidak hanya hasil pekan lalu, sepanjang musim 2019, terkecuali dua podium pada awal musim."

"Saya selalu memiliki masalah yang sama, terkadang lebih parah, terkadang lebih baik sedikit, tetapi saya menjalani balapan yang buruk," ujar rider berusia 41 tahun tersebut.

Kini, Rossi merasa lebih baik setelah perhelatan MotoGP Andalusia.

Seri selanjutnya, MotoGP Ceko 2020, menantinya.

"Pada akhirnya, kami tidak menyerah, dari Jumat pagi kami melakukan sesuatu yang berbeda dan merasa lebih baik sejak putaran ketiga," ucap Rossi.

"Saya merasa lebih baik dalam membalap, lebih baik dalam posisi, juga lebih dalam gaya membalap."

"Kami memiliki banyak waktu untuk bekerja lagi, berkembang, tetapi saya yakin balapan musim ini sangat sulit karena banyak rider yang cepat," tutur Valentino Rossi.

Adapun MotoGP Ceko 2020 akan dihelat di Automotodrom Brno pada 7 hingga 9 Agustus mendatang.

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/07/29/06200098/hasil-gp-andalusia-yang-buat-rossi-hidup-kembali-kini-motogp-ceko

Terkini Lainnya

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke