Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa Dampak Marquez Absen di GP Andalusia?

Pebalap Repsol Honda itu dipastikan absen pada seri kedua ajang balap motor di GP Andalusia.

Marc Marquez absen setelah mengalami kecelakaan pada MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020).

Rider tim Repsol Honda itu terlempar dari motornya pada lap ke-21 sehingga ia pun gagal finis pada seri pembuka MotoGP musim ini.

Akibat kecelakan tersebut Marquez mengalami keretakan pada lengan kanannya.

Rider berusia 27 tahun itu harus melakukan operasi di Rumah Sakit Universitari Dexeus, Selasa (21/7/2020) waktu setempat.

Absennya Marquz menjadi pukulan berat bagi Honda. Pasalnya, Marquez menjadi satu-satunya pembalap mereka yang rutin menyumbang hasil podium.

Wajar saja Honda sangat bergantung terhadap rider asal Spanyol itu mengingat pada musim lalu Marquez berjuang sendirian untuk merebut triple crown (gelar pembalap, tim, dan konstruktor).

Sebanyak 420 dari 426 poin yang dikumpulkan Honda untuk menjadi juara konstruktor berasal dari Marquez. Pun begitu dengan 420 dari 458 poin Repsol Honda di klasemen tim.

Jika catatan poin belum cukup, lihat saja posisi para pasukan Honda di klasemen pebalap MotoGP pada musim lalu.

Ketika Marquez kokoh di puncak klasemen dengan rekor 420 poin, rider Honda terdekat adalah Cal Crutchlow (LCR Honda) yang berada di urutan kesembilan dengan 165 poin.

Sialnya, Crutchlow juga harus menjalani operasi akibat mengalami kecelakaan pada sesi warm up menjelang balapan MotoGP 2020.

Rider asal Inggris itu mengalami patah tulang skafoid di pergelangan tangan kirinya.

Beruntung, nasib Crutchlow tidak seperti Marquez. Sebab, Crutchlow berpeluang untuk tampil pada akhir pekan ini jika operasinya berjalan lancar.

Harapan Honda kini dibebankan kepada pebalap debutan Alex Marquez (Repsol Honda) dan Takaaki Nakagami (LCR Honda) yang lebih sering berkutat di papan tengah.

Alex Marquez sejauh ini belum menunjukkan potensi untuk bersaing dengan grup terdepan. Posisi ke-12 menjadi pencapaiannya pada balapan debut di MotoGP.

Sementara Takaaki Nakagami hanya dipersenjatai motor Honda RC213V 2019, meskipun motor yang baru sebenarnya juga tidak jauh lebih baik.

Nakagami sendiri finis di posisi ke-10 pada balapan MotoGP Spanyol 2020.

MotoGP 2020 akan dilanjutkan dengan seri balap MotoGP Andalusia yang masih akan dihelat di Sirkuit Jerez pada 24-26 Juli mendatang.

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Marc Marquez Cedera, Honda Terancam Jadi Tim Medioker di MotoGP 2020.

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/07/21/09100078/apa-dampak-marquez-absen-di-gp-andalusia-

Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke