Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Legenda MotoGP Yakin Valentino Rossi Masih Bisa Tampil Kompetitif

Di mata Uncini, Rossi masih memiliki motivasi besar untuk memenangi balapan meski sudah menginjak usia yang tidak muda lagi.

Pada Februari lalu, pebalap asal Italia itu merayakan ulang tahun ke-41.

Jika dibandingkan dengan beberapa pebalap yang sedang mendominasi gelaran MotoGP, seperti Marc Marquez dan Andrea Dovizioso, usia Rossi jauh di atas mereka.

Marc Marquez baru berusia 27 tahun, sedangkan Andrea Dovizioso 34 tahun.

Usia yang tidak muda lagi kemudian menjadi "kambing hitam" atas penurunan performa Rossi dalam beberapa musim terakhir.

Dia kali terakhir naik podium tertinggi ketika memenangi seri balap MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Juni 2017.

Belakangan, Rossi pun mulai diterpa isu pensiun. Selain karena usia, kabar tersebut semakin santer terdengar setelah Yamaha merekrut Fabio Quartaro untuk menggantikan Rossi di tim Yamaha Monster Energy musim depan.

Adapun Quartararo merupakan pebalap asal Perancis yang tampil untuk tim Petronas Yamaha SRT.

Kondisi yang menimpa karier Rossi kemudian menuai perhatian Franco Uncini, salah satu mantan pebalap tersukses dalam sejarah MotoGP.

Uncini mengaku akan menghormati setiap keputusan yang diambil Rossi terkait kariernya.

Namun, pada saat yang bersamaan, dia yakin Rossi masih bisa tampil kompetitif pada MotoGP 2020.

"Saya selalu menghormati apa yang akan dilakukan Valentino Rossi hingga saat ini," kata Franco Uncini, dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Dia (Rossi) masih mempunyai keinginan yang sama untuk menang, sama seperti Marc Marquez dan Fabio Quartararo," ucap Franco Uncini.

"Kondisinya saja yang sedikit berbeda, ambisinya tetap sama. Ini bisa menjadi sebuah kejutan, dia tentu akan tampil kompetitif lagi, saya berani bertaruh," tutur Uncini mengakhiri.

Di tengah isu pensiun Rossi, saat ini juara dunia tujuh kali MotoGP itu sedang dikabarkan dekat dengan tim satelit Petronas Yamaha SRT untuk mengarungi musim 2021. (Agung Kurniawan).

https://www.kompas.com/motogp/read/2020/06/26/18400038/legenda-motogp-yakin-valentino-rossi-masih-bisa-tampil-kompetitif

Terkini Lainnya

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke