Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagu Lampu Merah Viral, The Lantis Rilis Album Pancarona

Kompas.com - 15/03/2024, 20:24 WIB
Revi C. Rantung,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band The Lantis yang beranggotakan Giri Virandi (bass dan vokal), Ravi Rinaldy (gitar dan vokal), Rifki Dzaky Fauzan (gitar), dan Risyad Fabrian (drum) merilis album yang bertajuk Pancarona di bawah naungan label musik Warner Music Indonesia.

Adapun album terbaru ini berisikan 12 lagu dengan 3 lagu yang sudah dirilis sebelumnya.

Giri selaku vokalis menjelaskan makna nama Pancarona yang menjadi tajuk album mereka.

Baca juga: Cerita Personel The Lantis Saat Tahu Lagu Lampu Merah Viral

“Kita di sini sebenarnya mau meng-capture adsense orang yang merantu ke ibukota ini. Dimana ada momen naik, turun, optimis, pesimis, bermacam-macam rasa, itu istitalahnya pancarona,” kata Giri dalam jumpa pers di kantor Warner Music Indonesia di daerah Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (15/3/2024).

Ravi selaku gitar The Lantis menceritakan tentang proses pembuatan album ini.

“Kita kalau mau buat album biasanya masing-masing personel buat lagu terus pitching. Dari beberapa lagu ini kok kayak bisa dikelompokinlah,” ungkap Ravi.

Album ini sejatinya merangkum cerita yang dialami personil The Lantis di ibukota Jakarta yang penuh cerita dalam waktu kurun 3 tahun terakhir sejak pandemi melanda.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Lampu Merah - The Lantis

"Kehidupan kan enggak selamanya optimis tapi juga pesimis. Kita coba menceritakan betapa optimisnya gairah menuju kesuksesan di kota ini,” ungkap Ravi.

Dalam album ini, The Lantis juga secara resmi menambah personel baru yang bernama Rifki Dzaky Fauzan pada posisi gitar.

Sebelumnya band The Lantis sempat viral di TikTok dengan lagu mereka yang berjudul “Lampu Merah”. Namun lagu tersebut masuk dalam album pertama yang bertajuk Pilot.

Berikut daftar lagu-lagu dalam Pancarona.

1. “Mantra”

2. “Pancarona”

3. “Halo Jakarta”

4. “Belahan Jiwa”

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com