Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepolisian Incheon dan Media Korsel Diselidiki Berkait Kasus Lee Sun Kyun

Kompas.com - 23/01/2024, 19:08 WIB
Melvina Tionardus,
Kistyarini

Tim Redaksi

Sumber Koreaboo

Kasus Lee Sun Kyun diberitakan secara luas dan hasil pemeriksaan polisi bahkan dibocorkan ke media.

Situasi itu semakin runyam bagi Lee Sun Kyun karena beberapa media tidak hanya menyoroti kasus dugaan penyalahgunaan narkoba tetapi juga masalah pribadi sang aktor.

Lee Sun Kyun ditemukan meninggal dunia di dalam mobilnya di Seoul pada 27 Desember 2023, dua hari setelah diperiksa selama 19 jam oleh polisi.

Kematian Lee Sun Kyun memicu kecaman terhadap cara polisi dan media memperlakukan kasus tersebut.

Pekan lalu, sejumlah tokoh senior di dunia hiburan Korea Selatan, termasuk sutradara Bong Joon Ho, membuat pernyataan bersama.

Baca juga: Istri Mendiang Lee Sun Kyun, Jeon Hye Jin Disebut Jadi Target Pelaku Pemerasan

Mereka menyerukan kepada pihak berwenang untuk menyelidiki kasus tersebut secara menyeluruh.

Mereka juga mempertanyakan perlakukan polisi dan media terhadap aktor tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com