JAKARTA, KOMPAS.com - Ada banyak film horor Indonesia berawal dari kisah viral yang ditulis warganet di media sosial.
Beberapa kisah adaptasi itu di antaranya berhasil hingga bisa menembus box office dan menjadi film horor terlaris.
Berikut deretan film horor Indonesia yang diangkat dari thread atau sebuah utas di media sosial.
Baca juga: Film Horor Lampir Rilis Teaser Poster
Keluarga Tak Kasat Mata
Pada 2017, film horor bertajuk Keluarga Tak Kasat Mata rilis di bioskop.
Film yang disutradarai Hedy Suryawan itu berasal dari kisah nyata yang dibagikan seorang warganet bernama Genta melalui platform Kaskus.
Genta menulis kisah Keluarga Tak Kasat Mata yang berlokasi di Jalan Magelang, Yogyakarta.
Kisah tersebut kemudian viral hingga dijadikan buku dan diangkat ke film layar lebar.
Baca juga: Sinopsis Keluarga Tak Kasat Mata, Kisah Satu Keluarga yang Menghantui Karyawan
Dalam tulisannya, Genta menceritakan pengalamannya berinteraksi dengan makhluk halus selama bekerja di rumah yang kemudian dijadikan kantor.
Dua tahun bekerja di sana, Genta beberapa kali melihat benda bergerak dan mendengar suara aneh. Ada sekeluarga tak kasat mata yang ternyata menghuni rumah tersebut.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.