Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesedihan Britney Spears Digugat Cerai Sam Asghari

Kompas.com - 20/08/2023, 10:19 WIB
Melvina Tionardus,
Dian Maharani

Tim Redaksi

Sam lantas meminta privasi selama proses perceraian berlangsung.

"Saya hanya akan meminta semua orang termasuk media untuk bersikap baik dan bijaksana," jelas Sam.

Baca juga: Digugat Cerai Sam Asghari, Britney Spears: Saya Tidak Bisa Menahan Sakitnya

Amat sedih

Britney membenarkan bahwa ia dan Sam sudah tidak bersama lagi.

"Seperti yang diketahui semua orang, Hesam (Sam) dan saya tidak lagi bersama. Enam tahun adalah waktu yang lama untuk bersama seseorang, jadi saya sedikit terguncang," kata Britney melalui akun Instagram-nya, dilansir People, Sabtu (19/8/2023).

Sang Diva mengaku sangat terluka atas gugatan cerai Sam.

"Tapi, sejujurnya saya tidak bisa menahan rasa sakitnya. Saya telah menerima begitu banyak pesan yang meluluhkan hati saya dari teman-teman dan saya berterima kasih," ujarnya.

Kata dia, Instagram-nya selama ini mungkin tampak sempurna dan selalu menunjukkan kebahagiaan, padahal sebenarnya jauh berbeda.

Britney berujar ia tidak bisa secara langsung menungkapkan semua perasaannya di Instagram namun tidak bisa.

"Saya ingin menunjukkan emosi dan air mata saya tentang perasaan saya yang sebenarnya tetapi untuk beberapa alasan Saya selalu harus menyembunyikan kelemahan saya," tutur Britney.

Terakhir, Britney meyakinkan diri bahwa ia adalah orang yang kuat seperti tentara dan akan berusaha untuk terus menjadi orang kuat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com