Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya Safety Code untuk Keluarga, Sharena Delon: Digunakan untuk Sinyal Bahaya

Kompas.com - 25/07/2023, 16:11 WIB
Andika Aditia

Penulis


KOMPAS.com – Artis peran dan bintang iklan Sharena Delon menyebut ia dan keluarga memiliki safety code atau kode keamanan.

Kode keamanan ini sengaja ia buat untuk membantu anggota keluarganya menghindari bahaya dari kejadian yang tak diinginkan, misal penculikan, penipuan, dan semacamnya.

“Pentingnya punya Family safety code (kode keamanan keluarga), pastikan kodenya mudah diingat dan mudah digunakan dalam kalimat apabila dibutuhkan untuk ngasih kode. Contoh: Chocolate Ice Cream, happy bunny, atau pun yang mudah digunakan. Ini bisa digunakan untuk signal for danger (sinyal bahaya),” ucap Sharena Delon seperti dikutip dari unggahan di akun TikTok-nya, Selasa (25/7/2023).

Baca juga: Unggahan Adik Reza Gunawan, Sharena Delon Banjir Ucapan Duka Cita

Sharena Delon menggunakan kode keamanan ini salah satunya untuk menjaga keamanan anaknya dan meminimalisir dari tindak penculikan.

Kode keamanan ini bisa menjadi penanda bahwa keluarga kita sedang dalam bahaya tanpa harus menjelaskan kondisinya panjang lebar.

Hal ini menjadi penting karena bisa menghemat waktu dan mencegah keluarga dari bahaya dengan efisien.

Baca juga: Ayah Meninggal Dunia, Sharena Delon Ungkap Rasa Rindu

“Kondisi ini sangat diperlukan, salah satunya saat ada yang menjemput anak di luar perencanaan, yang menjemput orang asing dan mengaku perwakilan dari orangtua atau keluarga, anak kita bisa menanyakan safety code tersebut,” ucap Sharena Delon.

Selain itu, di tengah perkembangan teknologi artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan yang sering digunakan untuk melakukan tindak kejahatan, maka Sharena Delon merasa safety code ini menjadi penting.

Dengan adanya safety code, kejahatan yang meniru suara atau wajah anggota keluarga dengan teknologi AI bisa dihindari.

Baca juga: Sharena Delon Hadiahi PS5, Ryan Delon Terharu dan Menangis

“Dan safety code ini bisa digunakan juga untuk menghindari penipuan yang dilakukan orang asing dengan meminta uang dan mengaku sebagai keluarga atau lainnya yang belakangan ini marak. Apalagi dengan adanya teknologi AI. Selalu tanyakan safety code sebelum transfer (uang) atau bertindak apapun,” ucap Sharena Delon.

@sharenadelon ?? FAMILY SAFETY CODE ?? . Please share this untuk orang2 terdekat kalian???????? #FamilySafetyCode #SecretCode #Safety #SafetyFirst ? original sound - Sharena Delon
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com