Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Penggemar Tak Dapat Tiket Konser Coldplay Meski Pakai 3 Laptop

Kompas.com - 17/05/2023, 13:29 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Animo masyarakat untuk menonton konser Coldplay di Indonesia sangat tinggi.

Sebagai informasi, tiket konser Coldplay mulai dijual pada Rabu (17/5/2023) hari ini pukul 10.00 WIB.

Saat tepat jam 10.00 WIB terlihat sudah banyak antrean yang hendak membeli tiket konser grup band rock asal Inggris tersebut.

Hanya dalam hitungan detik, ternyata beberapa kategori tiket sudah mulai sold out dan full booked.

Alhasil, ada beberapa masyarakat yang belum beruntung mendapat tiket konser Coldplay tersebut.

Baca juga: Ikut Perang Tiket Konser Coldplay, El Rumi: Kalah Ges

Salah satunya, Vella (27), pekerja swasta di kawasan Jakarta ini mengaku sudah kehabisan tiket walau sudah menggunakan tiga laptop dan satu ponsel sekaligus.

“Aku udah standby dari jam 9.30 WIB pakai tiga laptop dan 1 handphoneku. Jam 9.55 WIB udah masuk, uda klik-klik terus dan jam 10.00 WIB pas udah bisa masuk,” ujar Vella kepada Kompas.com, Rabu.

“Tapi, error terus dan pas masuk antreannya udah 500.000. Pakai tiga laptop tapi semua gagal,” lanjut Vella.

Hal yang sama juga diungkap oleh Dita (27), seorang karyawan swasta.

Dita yang sudah standby sejak pukul 09.55 WIB dengan menggunakan laptop dan dua ponsel tetap saja gagal mendapat tiket konser Coldplay.

Baca juga: War Tiket Coldplay, Penggemar Ini Pakai 1 Laptop dan 2 Ponsel sampai Cari Wifi Paling Kencang

Dita bahkan belum sampai masuk ke website-nya karena tiba-tiba error.

“Duh penuh banget. Gue masuk aja enggak. Padahal sebelum jam 10.00 WIB udah standby. Lebih ke penuh masuk ke antrean juga enggak,” ucap Dita.

Dita yang kala itu "nge-war" bareng teman-temannya tak ada yang dapat. Bahkan, temannya yang sempat masuk dalam antean saja tidak berhasil membeli tiket konser Coldplay tersebut.

“Ada satu orang masuk antrean, pas masuk udah sold out atau full booked,” kata Dita.

- Coba peruntungan besok

Dita mengatakan, bakal mencoba "nge-war" lagi besok hingga lusa demi mendapatkan peruntungan tiket konser Coldplay di Jakarta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com