Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dipuji Erick Thohir Siapkan Makanan KTT Asean, Chef Arnold: Siap… Siap!

Kompas.com - 11/05/2023, 19:14 WIB
Andika Aditia

Penulis

KOMPAS.com – Chef Arnold Poernomo mendapatkan pujian dari Menteri BUMN yang juga Ketua PSSI Erick Thohir.

Pujian dilontarkan kepada Chef Arnold karena begitu total menyiapkan makanan untuk jamuan para kepala negara saat KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo, NTT, pada 9-11 Mei 2023.

“Ini sekarang lagi persiapan dinner, ada Chef Arnold yang sudah bekerja,” ucap Erick Thohir dalam unggahan Reels Instagram-nya, dikutip Kamis (11/5/2023).

Baca juga: Usai Ramai Curhatan Food Vlogger Magdalena, Chef Arnold: Jangan Ngemis Makan Gratis, Jangan Ngemis Minta Review

“Siap… siap!” ucap Chef Arnold sembari memberi hormat ke Erick Thohir.

Melihat menu yang disiapkan, Erick Thohir menyebut aneka makanan yang disajikan membuat semua tamu undangan termasuk pemimpin negara-negara ASEAN puas.

Erick Thohir lantas bertanya berapa lama persiapan yang dilakukan Chef Arnold bersama tim agar setiap makanan tersaji dengan baik.

Baca juga: Pesan Chef Arnold untuk Food Vlogger: Harus Paham Bisnis dan Profesi

“Sudah berapa lama Chef persiapan?” tanya Erick Thohir.

“Sudah tiga minggu pak,” sahut Chef Arnold.

“Hah tiga minggu, kirain tiga hari, soalnya kemarin pas acara G20, tiga malam ya nyiapinnya Chef Arnold,” timpal Erick Thohir.

Dalam kesempatan itu, Erick Thohir juga berharap agar rangkaian acara KTT ASEAN ke-42 berjalan lancar, termasuk pilihan makanan yang disajikan.

Baca juga: Gibran Beri Komentar Tak Terduga Usai Chef Arnold, Tretan Muslim, dan Coki Pardede Datangi Masjid Raya Sheikh Zayed Solo

Dalam unggahan lainnya, Erick Thohir juga sempat mengenalkan Chef Arnold kepada beberapa petinggi negara-negara ASEAN.

Di antaranya adalah Menteri Luar Negeri Singapura, Dr. Vivian Balakrishnan, Menteri Investasi, Perdagangan dan Industri Malaysia, Tengku Zafrul Aziz, Pangeran Brunei Darussalam, Prince Abdul Mateen.

Erick Thohir menyebut Chef Arnold merupakan juru masak favorit Presiden Joko Widodo dalam menjadi koki kepala di acara-acara penting negara.

Baca juga: Selamat, Chef Arnold Dikaruniai Anak Kedua

“Ini chef favorit bapak Presiden, G20, selalu dicari kalau acara besar,” ucap Erick Thohir ke beberapa petinggi negara-negara ASEAN.

Mendapat sanjungan itu, Chef Arnold tersipu malu sesekali menganggukan kepalanya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Erick Thohir (@erickthohir)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Madeline Saputra, Penyanyi Sopran Indonesia Warnai Dunia Musik Eropa

Madeline Saputra, Penyanyi Sopran Indonesia Warnai Dunia Musik Eropa

Musik
Billy Syahputra Kurban Sapi di Musala Olga Syahputra

Billy Syahputra Kurban Sapi di Musala Olga Syahputra

Seleb
Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Film
Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Film
Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Film
Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Musik
Respons Ruben Onsu Usai Gugat Cerai Sarwendah

Respons Ruben Onsu Usai Gugat Cerai Sarwendah

Seleb
Sinopsis Film Enter the Fat Dragon, Donnie Yen Jadi Polisi Gendut Jago Bela Diri

Sinopsis Film Enter the Fat Dragon, Donnie Yen Jadi Polisi Gendut Jago Bela Diri

Film
Konser Lay Zhang di Indonesia Batal Digelar

Konser Lay Zhang di Indonesia Batal Digelar

Musik
Joko Anwar Ingin Nightmares and Daydreams Bisa Dikembangkan di Berbagai Negara

Joko Anwar Ingin Nightmares and Daydreams Bisa Dikembangkan di Berbagai Negara

Film
Adegan ini Bikin Donny Alamsyah Tertarik Main Film Sengkolo Malam Satu Suro

Adegan ini Bikin Donny Alamsyah Tertarik Main Film Sengkolo Malam Satu Suro

Film
Apa Arti dari Lambang Segitiga di Nightmares and Daydreams?

Apa Arti dari Lambang Segitiga di Nightmares and Daydreams?

Film
Joe Alwyn Buka Suara soal Kandasnya Hubungan dengan Taylor Swift

Joe Alwyn Buka Suara soal Kandasnya Hubungan dengan Taylor Swift

Seleb
Acara Seribu Pelukan Jin BTS Tuai Reaksi Beragam, Tangis hingga Laporan Polisi

Acara Seribu Pelukan Jin BTS Tuai Reaksi Beragam, Tangis hingga Laporan Polisi

K-Wave
Puji Kejujuran Penggemar Usia 19 Tahun yang Ngaku Ingin Punya Banyak Uang, B.I: Aku Juga Mau

Puji Kejujuran Penggemar Usia 19 Tahun yang Ngaku Ingin Punya Banyak Uang, B.I: Aku Juga Mau

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com