Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Neona: Aku Enggak Mau Tubuh dan Pikiranku Dikuasai Kata-kata Netizen

Kompas.com - 10/05/2023, 18:20 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Neona kembali lewat karya terbarunya berjudul “Click" yang dirilis di bawah Trinity Optima Production.

Lagu tersebut adalah medium Neona menjawab para haters yang hanya berani bersuara di media sosial.

“Mau segimanapun para haters mengatai aku, aku enggak mau tubuh dan pikiranku dikuasai sama kata-kata mereka (netizen)," kata Neona menjelaskan soal lagu tersebut dalam program Hype Talk, Rabu (10/5/2023).

Baca juga: Yuk, Ngobrol Bareng Neona di Hype Talk Hari Ini

"Lagu ini menyampaikan pesan bersosialisasi dan berkomunikasi di media sosial, sekaligus mengingatkan orang-orang untuk lebih memperhatikan tulisan-tulisan yang mereka ketik di platform itu,” lanjutnya.

Lagu “Click” direkam hanya dalam waktu 1,5 jam, begitu juga dengan proses syuting video klipnya yang digarap oleh Gilbert March (Niamo Studio).

Konsep yang ditawarkan Neona sesuai dengan apa yang ia inginkan, yaitu danceable hip hop and RnB era 2000-an serta street hip-hop style.

Baca juga: Gelar Konser Virtual, Neona Bakal Bawakan 10 Lagu dan Ada Penampilan Naura

"Lagu ini mengambil konsep dance hip-hop di era 2000-an, di mana waktu itu street hip-hop style lagi ramai," ucapnya.

Video musik "Click" menampilkan lima dancer bersama Neona yang menari berdasarkan latihan koreografi selama dua hari.

"Kita latihan itu selama dua hari. Koreografinya sudah ada, dan aku memilih sendiri mereka untuk menari di MV aku. Lewat audisi di Instagram. Aku lihat satu-satu dan aku pilih," tutur Neona.

Sesuai pesan lagunya, "Click" juga menampilkan beberapa komentar negatif yang sering ia dapat di media sosialnya, seperti ‘Sok cantik!’, ‘Dasar jelek!’, ‘Dance-nya payah!’, hingga ‘Dasar gendut!’.

Baca juga: Kehadiran Naura dan Neona Disebut Jadi Regenerasi Penyanyi Anak

"Iya, komentar itu sengaja aku pajang di MV, pesan buat haters, dijawab lewat lagu terbaru ini," tutur Neona.

Lewat “Click”, putri dari Nola Be3 itu ingin para pendengarnya fokus kepada diri mereka sendiri daripada melayani para haters.

“Aku ingin mengingatkan dan memotivasi orang-orang agar tidak terpengaruh pada omongan haters serta para pelaku bullying di luar sana. Mereka ingin menjatuhkan kita, jadi fokus agar diri kita lebih sabar dan kuat," ungkap Neona.

"Click" sudah bisa didengarkan di seluruh platform streaming musik dan video musiknya bisa disaksikan lewat kanal YouTube Trinity Optima Production.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com