Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virgoun Akan Daftarkan Gugatan Cerai Besok

Kompas.com - 03/05/2023, 16:14 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Virgoun akan mendaftarkan gugatan cerainya terhadap sang istri, Inara Rusli, besok hari.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Sandy Arifin selaku kuasa hukum Virgoun.

"Rencana besok pagi di Pengadilan Agama Jakarta Barat. Karena kita baru mendaftarkan surat kuasa dan berkas setelah kita lihat domisili itu di Jakarta Barat," kata Sandy saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (3/5/2023).

Baca juga: Kuasa Hukum Virgoun Belum Terima Surat Somasi dari Tenri Ajeng

Sandy Arifin menambahkan Virgoun sudah mantap bercerai walaupun pihak Inara dikabarkan menolak perceraian ini.

"Klien kami kemauannya tetap akan mendaftarkan gugatan ke pengadilan. Insya Allah besok kita ajukan," tegas Sandy.

Di luar gugatan cerai, pihak Virgoun mengaku belum mendapatkan surat somasi dari Tenri Ajeng yang diduga sebagai orang ketiga.

Baca juga: Akui Tak Tahu Namanya Disebut dalam Surat Pernyataan Virgoun, Tenri Ajeng: Nama Saya Salah

Pihak Tenri Ajeng yang membantah terlibat dalam perselingkuhan ini dan akan melaporkan Virgoun serta Inara atas dugaan pencemaran nama baik jika somasinya tak digubris.

Kasus perselingkuhan Virgoun awalnya diungkap oleh Inara dalam rentetan unggahan di Instagram Story-nya.

Virgoun pun kemudian melakukan klarifikasi dan mengakui kesalahannya dengan dalih khilaf.

Baca juga: Tenri Ajeng Berikan Penjelasan Awal Berkenalan dengan Virgoun

Vokalis grup band Last Child ini lalu meminta maaf karena telah mengecewakan publik dengan perselingkuhan ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com