Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PAPPRI Kerja Sama dengan LPDP dan Kemendikbudristek Dorong Beasiswa dan Riset Musik

Kompas.com - 16/04/2023, 18:10 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam rangka Hari Musik Nasional (HMN) 2023, Persatuan Artis Penyanyi Pencipta Lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI) bekerja sama dengan LPDP dan Kemendikbudristek untuk mendorong program beasiswa dan riset musik.

Dirut LPDP Andin Hadiyanto mengatakan, dari 36.200 kuota beasiswa yang LPDP berikan selama ini masih sedikit musisi yang memanfaatkannya.

"Saya berharap musisi atau budayawan yang bisa ambil beasiswa, nanti kita akan menyasar ke sekolah-sekolah untuk mensosialisasikan ini," kata Andin Hadiyanto saat konferensi pers di Minggu (16/4/2023).

Baca juga: PAPPRI Gelar Konser Akbar Hari Musik Nasional, Hadirkan 100 Vokalis dan 100 Keyboardis

Sekjen PAPPRI Dwiki Dharmawan mengatakan, PAPPRI siap menjadi mitra dan kolaborator untuk mengkurasi dan mensosialiasaikan ke musisi-musisi berbakat.

"Pelaku musik yang terkait termasuk tata suara, lampu, visual, atau lainnya juga bisa ambil program vokasi S1, S2 dan S3 atau seterusnya," tutur Dwiki Dharmawan.

Penyanyi Once Mekel Panitia Acara Hari Musik Nasional 2023 berharap, program ini bisa menghasilkan musisi yang lebih baik dan memajukan musik Indonesia.

Baca juga: Hari Musik Nasional, Tony Wenas Jabat Ketua Umum PAPPRI

"Kalau manggung enggak cuma dalam istilahnya aman aja, bisa bahaya buat musisi. Kalau orang udah studi musik sampai S3 bukan cuma bagus atau aman, tapi setelah musik akan bilang excellent," ujar Once Mekel.

Hilmar Farid, Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek meyakinkan dana untuk program beasiswa dan riset ini sudah disiapkan sejak lama.

"Ada dana yang bisa digunakan oleh musisi atau kreator untuk mengembangkan karya mereka, misalkan mau pergi ke luar negeri untuk bisa mempelajari masyarakat itu bisa, ini bentuknya pelayanan publik," tegas Hilmar Farid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com