Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maia Estianty dan Irwan Mussry Terbang ke Qatar untuk Final Piala Dunia 2022

Kompas.com - 17/12/2022, 08:16 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan selebritas Maia Estianty dan Irwan Mussry terbang ke Qatar untuk menghadiri Final Piala Dunia 2022 yang mempertemukan Argentina dan Perancis.

Lewat akun Instagram-nya, Maia membagikan potret dirinya sedang berada di kabin pesawat dan bersiap menuju Qatar.

"Off to World Cup with @hublot and hubby," tulis Maia dikutip Kompas.com dari Instagram-nya, Sabtu (17/12/2022).

Baca juga: Ingin Hidupkan Duo Ratu Kembali, Maia Estianty Cari Teman Duet

Maia Estianty mengaku dirinya bukan seorang penggemar sepak bola dan mengikuti pagelaran Piala Dunia Qatar 2022.

Namun, ibu tiga anak ini akan memberikan dukungannya untuk Perancis di laga final nanti.

"Gue enggak ngerti bola tapi terbang buat support Perancis!! Soalnya World Cup yang dulu juga Perancis! Siapa yang sama kayak gue???" tulis perempuan yang kerap disapa Bunda Maia tersebut.

Baca juga: Beri Pujian Jay dan DK iKON, Maia Estianty: Mereka Humble Banget

Unggahan ini rupanya cukup membuat anak kedua Maia, El Rumi, merasa iri.

"Enaknyaaaa. Enjoy @maiaestiantyreal @irwanmussry," tulis El di kolom komentar.

Final Piala Dunia Qatar 2022 akan digelar di Lusail Iconic Stadium.

Albiceleste akan menantang Perancis yang datang sebagai juara bertahan dari Piala Dunia 2018 Rusia.

Untuk masyarakat Indonesia, laga Final Piala Dunia 2022 bisa disaksikan lewat layar kaca pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Bunda Maia Mussry The Queen (@maiaestiantyreal)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com