Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/12/2022, 18:06 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Ji Chang Wook akan menggelar fan meeting bertajuk "2022 JI CHANG WOOK FAN MEETING 'Reach You' IN JAKARTA".

Mecima Pro selaku pihak promotor acara membeberkan lima hal yang dilarang dalam fan meeting Ji Chang Wook.

Salah satu larangan tersebut adalah menggunakan perekam suara atau kamera profesional selama acara berlangsung.

Sebagaimana dikutip dari Instagram @mecimapro, Kamis (1/12/2022), berikut aturan yang dilarang di acara fan meeting Ji Chang Wook.

Baca juga: Harga Tiket Fan Meeting Ji Chang Wook di Jakarta

1. Dilarang untuk melakukan perekaman suara, pengambilan gambar dan atau video selama acara dengan menggunakan alat perekam profesional, termasuk kamera profesional, kamera tab, alat perekam suara, alat perekam video, dan atau alat perekam profesional lainnya.

2. Segala bentuk kamera tidak diperbolehkan untuk memasuki area acara (termasuk namun tidak terbatas dari kamera polaroid dan kamera disposable).

3. Dilarang untuk melakukan Live streaming.

4. Dilarang untuk membawa perangkat elektronik dengan ukuran lebih besar dari 7 inci.

Baca juga: Seating Plan Acara Fan Meeting Ji Chang Wook

5. Jika ditemukan melakukan pelanggaran di atas, Anda akan dikawal keluar area acara dan tidak diizinkan untuk masuk kembali. Pengembalian dana tiket tidak akan diberikan. Seluruh gambar dan atau rekaman acara akan disita dan dihapus.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MCP (Mecimapro) (@mecimapro)

Seperti diketahui, Ji Chang Wook siap menyapa penggemar di Indonesia pada Sabtu (3/12/2022).

Acara fan meeting Ji Chang Wook dihelat di Kota Kasablanka Hall, Jakarta Selatan.

Fan meeting Ji Chang Wook ini sedianya digelar pada tahun 2020 lalu di Jakarta. Namun acara  tersebut ditunda karena adanya pandemi Covid-19.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com