Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KKN di Desa Penari Versi Extented, 40 Menit Adegan Baru dan Jawaban Teka-teki

Kompas.com - 11/10/2022, 13:11 WIB
Vincentius Mario,
Dian Maharani

Tim Redaksi

"Datangnya keluarga Ayu dan Bima ke syuting. Jadi nanti ada. Keluarga Bima dan Ayu datang," tambah Awi Suryadi.

Manoj menyebut, adegan tersebut akan terjawab secara lengkap dalam extended version.

Kehadiran Lydia Kandou

Selain dua adegan di atas, salah satu yang disoroti dalam film KKN pertama adalah adegan karakter Widya bersama ibunya.

Menurut Awi, adegan itu juga akan tersaji, di mana ibu Widya akan diperankan oleh Lydia Kandou.

"Paling banyak fans tanya soal adegan Widya dan ibunya. Itu ada di naskah tapi kami enggak sempat syuting," ujar Awi.

Meski begitu, ada beberapa adegan juga yang dibuang dari film pertama, yakni sekitar 3 sampai 4 menit durasi.

Manoj memastikan, film KKN di Desa Penari benar-benar mengalami perombakan besar, yakni 70 persen dari segi editing dan 30 persen syuting baru.

Film KKN di Desa Penari pertama dirilis 30 April 2022.

Film itu resmi turun layar dari bioskop Indonesia setelah 75 hari tayang dengan raihan jumlah penonton sebanyak 9.233.847.

Atas raihan tersebut, KKN di Desa Penari saat ini menjadi film Indonesia dengan jumlah penonton terbanyak sepanjang masa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com