Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Film Indonesia Adaptasi Komik, Ada Gundala hingga Siksa Neraka

Kompas.com - 22/09/2022, 18:11 WIB
Erfransdo,
Inas Twinda Puspita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Ada banyak film sukses yang tidak hanya diangkat dari kisah nyata atau novel, melainkan banyak juga yang diadaptasi dari komik-komik lokal.

Film-film yang diadaptasi dari sebuah komik juga tentunya tidak kalah menarik, bahkan cukup banyak digemari oleh para penonton.

Berikut ini merupakan beberapa film Indonesia yang diadaptasi dari komik.

Baca juga: Sinopsis Elizabeth Harvest, Peneliti yang Mengklonakan Istrinya

1. Gundala

Salah satu film sukses Indonesia yang diadaptasi dari komik adalah film berjudul Gundala garapan sutradara Joko Anwar.

Film ini menceritakan tentang karakter Gandala Putra Petir yang ceritanya dibuat oleh komikus Indonesia, Harya Suryaminata alias Hasmi.

Gundala merupakan film bertema superhero pertama yang karakter aslinya direka oleh orang Indonesia, bukan berdasarkan tokoh superhero luar negeri.

Baca juga: Sinopsis Special Cargo, Sopir Pengiriman yang Dapat Paket Tak Terduga

2. Terlalu Tampan

Film yang dibintangi oleh Ari Irham dan Nikita Willy ini diadaptasi dari komik Webtoon berjudul sama karya Muhammad Ahmes Avisiena Helvin.

Komik Terlalu Tampan sudah diterjemahkan dalam dua bahasa asing dan pernah meraih penghargaan Webtoon of the Year dalam ajang Pop Corn Award pada 2017 lalu.

Film bertema drama remaja ini mengisahkan tentang Mas Kulin, seorang siswa yang sulit bersosialisasi di sekolahnya karena wajahnya yang terlalu tampan.

Baca juga: Sinopsis An Impossible Love, Perjuangan Berat Seorang Ibu Demi Anaknya

3. Si Buta dari Goa Hantu

Si Buta dari Goa Hantu merupakan film aksi seni bela diri adaptasi komik berjudul sama karya Ganes TH yang terbit pada tahun 1967.

Film ini disutradarai oleh Timo Tjahyanto dan salah satu aktor yang membintanginya adalah Iko Uwais, aktor laga yang sudah malang melintang dalam dunia perfilman bertema aksi.

Kisahnya akan mengikuti seorang pendekar sakti bernama Barda Mandrawata yang berfokus pada dunia persilatan.

Baca juga: Sinopsis Warm Time with You, Perebutan Hak Asuh Anak Paman dan Bibi

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com