Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jerry Harris, Bintang Serial Netflix Cheer Dihukum 12 Tahun Penjara

Kompas.com - 07/07/2022, 09:42 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

KOMPAS.com- Jerry Harris, mantan bintang film dokumenter Netflix Cheer, pada Rabu (6/7/2022) dijatuhi hukuman 12 tahun penjara federal atas kasus pornografi anak.

Harris didakwa atas tujuh tuduhan menerima dan mencoba menerima pornografi anak dan membujuk anak di bawah umur untuk melakukan kontak seksual dari Agustus 2017 hingga Agustus 2020.

Jaksa mengatakan tindakan itu melibatkan korban di Texas, Florida, dan Illinois.

Dalam dokumen pengadilan menunjukkan bahwa dia telah membayar seorang anak berusia 17 tahun untuk mengiriminya foto dan video eksplisit secara seksual melalui Snapchat.

Harris juga mengakui perilaku serupa yang melibatkan anak di bawah umur lainnya, meskipun jaksa setuju untuk mengabaikan tuduhan tersebut sebagai bagian dari kesepakatan pembelaan.

Baca juga: Nam Joo Hyuk Kembali Dituduh Lakukan Kekerasan di Sekolah, Agensi Bantah Lagi

"Saya sangat menyesal atas semua trauma yang disebabkan oleh pelecehan saya terhadap Anda," kata Harris di pengadilan.

"Saya berdoa jauh di lubuk hati agar penderitaan Anda berakhir," lanjutnya.

Pengacara Harris mengajukan tuntutan hukuman enam tahun penjara.

Dalam dokumen pengadilan, mereka mengutip masa kecil Harris yang sulit dan mengatakan dia memiliki pandangan yang menyimpang tentang hubungan.

Karena Harris sendiri pernah diserang secara seksual pada usia 13 tahun oleh seorang anak berusia 19 tahun dari pusat kebugaran.

Baca juga: Johnny Depp: Seumur Hidup, Saya Tidak Pernah Melakukan Pelecehan Seksual

Tapi hal itu ditentang oleh Asisten Jaksa Kelly Guzman yang telah meminta hukuman 15 tahun untuk Harris.

Dalam dokumen pengadilan, dia mengakui asuhan traumatis Harris tetapi mengatakan itu bukan alasan untuk melakukan pelanggaran seks terhadap anak di bawah umur.

"Harris menggunakan selebritas dan kekayaannya untuk melanjutkan eksploitasi anak-anak, memperluas alat yang tersedia baginya untuk memanipulasi mereka untuk memuaskan hasrat seksualnya yang tampaknya tak terpuaskan," tulis Guzman dalam memorandum hukumannya.

Sementara itu, Sarah Klein, pengacara keluarga Texas yang pertama kali melaporkan tuduhan terhadap Harris kepada pihak berwenang, ikut memberikan komentar atas putusan Hakim.

"Hukuman yang dia terima mencerminkan beratnya kejahatannya dan rasa sakit seumur hidup yang akan diderita para korbannya," kata Sarah.

Hukuman terhadap Harris menandai kejatuhan yang luar biasa bagi mantan bintang yang memikat penggemar saat muncul di Cheer.

Penangkapannya pada September 2020 memicu pembalasan di dunia pemandu sorak yang kompetitif.

Mendorong orang lain untuk berbagi cerita pelecehan mereka sendiri dan menekan badan pengatur olahraga untuk melembagakan reformasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com