Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Losmen Melati, Serial Horor Berbahasa Indonesia

Kompas.com - 10/06/2022, 12:46 WIB
Amara Elvita,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Losmen Melati merupakan serial horor berbahasa Indonesia yang akan segera tayang pada Desember 2022 di CATCHPLAY+.

CEO Infinite Studios, Mike Wiluan sebagai showrunner (kepala produksi) sekaligus sutradara akan menghidupkan kisah horor ini, dibantu oleh salah seorang sutradara film bergengsi Billy Christian sebagai Co-Director.

Serial ini akan dibintangi antara lain Alexandra Gottardo, Kiki Narendra, Dwi Sasono, Imelda Therrine, Cornelio Sunny, Adinda Breton, Bimasena, Shareefa Danish, Widika Sidmore dan Putara Dinata.

Baca juga: Sinopsis Doctor Lawyer, Drama Medis dan Hukum So Ji Sub

Losmen Melati awalnya mengisahkan sebuah rumah tua di bekas perkebunan Belanda yang kemudian diubah menjadi sebuah penginapan.

Rumah itu pernah dimiliki oleh seorang dokter lokal bernama Kusno, yang diam-diam melakukan eksperimen tidak manusiawi pada mayat.

Setelah kedatangan Melati, seorang gadis desa muda yang memiliki ilmu gaib dan mempercayai legenda urban, barulah terungkap bahwa rumah tersebut dan penghuninya dikutuk oleh arwah orang mati.

Baca juga: Sinopsis Film Jurassic Mulai dari Pertama Hingga Terbaru, Lengkap!

Dengan menerima kutukan kegelapan, Melati memperoleh kehidupan abadi, dan berharap dapat menghidupkan kembali mendiang putranya.

Apa yang sebenarnya terjadi di rumah tua bekas kolonial Belanda tersebut?

Temukan jawabannya di serial Losmen Melati yang akan tayang pada Desember 2022 di CATCHPLAY+.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com