Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Justin Bieber Tegur Penggemar yang Berisik di Momen Mengheningkan Cipta untuk Korban Penembakan

Kompas.com - 17/05/2022, 14:25 WIB
Vincentius Mario,
Kistyarini

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Penyanyi Justin Bieber menegur sebagian penonton konsernya di Buffalo, New York, Minggu (15/5/2022).

Penyebabnya, mereka berteriak-teriak di tengah momen mengheningkan cipta untuk para korban penembakan di sebuah supermarket di kota tersebut beberapa saat sebelum konser digelar.

"Seperti yang kalian tahu, ada tragedi di kota ini, kita akan menghormati orang-orang itu, dan saya akan senang jika kita bisa mengheningkan cipta sejenak," kata Bieber di konser yang digelar di Keybank Center, Buffalo, seperti dilansir Huffington Post, Selasa (17/5/2022).

Baca juga: Justin Bieber Disebut Kena Blacklist Ferrari, Kenapa?

“Itu akan sangat berarti bagiku,” lanjut Bieber kepada penonton.

Sebagian besar penonton ikut mengheningkan cipta. Namun ada sebagian yang berteriak-teriak.

Justin Bieber kemudian mengungkapkan kekecewaannya atas kejadian itu melalui sebuah pesan di Instagram.

Baca juga: Lirik Lagu Honest, Singel Baru Justin Bieber

“Kepada orang-orang yang berisik saat mengheningkan cipta untuk nyawa yang hilang secara tragis, saya mendorong kalian untuk bertanya kepada diri sendiri, mengapa?” tulis Bieber.

Sepanjang konsernya, Justin Bieber beberapa kali berbicara tentang peristiwa penembakan yang didasari rasialisme itu.

"Ada begitu banyak perpecahan di dunia ini. Begitu banyak ketidakadilan rasial. Dan seperti kita ketahui, rasialisme itu jahat dan kejam," kata Bieber.

Baca juga: Akan Konser di Jakarta, Berikut 5 Lagu Baru Justin Bieber untuk Nyatakan Cinta pada Pasangan

"Yang harus kita lakukan adalah membuat perbedaan. Kita bisa menjadi orang-orang yang terus berdialog dengan teman-teman dan keluarga dan orang-orang yang kita cintai, yang terus menjadi sahabat," lanjut Bieber.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com