Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Positif Covid-19 Saat Hamil, Kartika Putri Ungkap Gejalanya

Kompas.com - 24/02/2022, 13:04 WIB
Baharudin Al Farisi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Kartika Putri mengumumkan bahwa ia dinyatakan positif Covid-19 saat mengandung kedua.

Melalui unggahan Instagram Story, Kartika Putri mengungkapkan gejala yang dia rasakan.

"Gejala Covid-19 yang aku rasain, meriang sampai menggigil, panas tinggi, mata sampai panas, batuk gatal, pilek mampet," tulis Kartika Putri seperti dikutip Kompas.com, Kamis (24/2/2022).

Baca juga: Kartika Putri Positif Covid-19 Saat Tengah Mengandung Anak Kedua

Bahkan, pemain film Nenek Gayung itu mengaku sampai tidak bisa tidur dengan nyenyak.

"Sampe tidur harus duduk, nafsu makan berkurang, sakit kepala," tulis Kartika Putri.

Tidak lupa, Kartika Putri menjelaskan pengobatan yang dia terapkan untuk sembuh dari Covid-19.

Baca juga: Buat Parodi Saat Umumkan Kehamilan, Kartika Putri: Awalnya Saya Coba-coba

Perempuan kelahiran Januari 1991 itu berujar, salah satu di antaranya dengan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.

"Minum vitamin dari dokter obgyn aku. Infus paracetamol dan cernevit setiap hari, suntik secretome by Prof Agung, paksain makan, minum air putih, minum jahe andalan aku, air kelapa, makan buah dan sayur," tutur Kartika Putri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com