JAKARTA, KOMPAS.com - Drama Korea bergenre thriller zombie All of Us Are Dead akan segera tayang di Netflix pada Jumat (28/1/2022).
Diadaptasi dari webtoon populer karya Joo Dong Geun, All of Us Are Dead bertabur bintang muda berbakat seperti Yoon Chan Young, Park Ji Hoo, Park Solomon, Yoo In Soo dan Lee Yoo Mi.
All of Us Are Dead mengisahkan tentang sekelompok siswa yang terjebak di sekolah mereka (SMA Hyosan) saat wabah virus zombie merebak.
Mereka harus melindungi diri dan berusaha keluar dari sekolah agar tidak tertular virus yang bisa mengubah mereka menjadi zombie.
Sebelum menonton, tak ada salahnya menyimak cerita menarik para pemain selama proses syuting berikut ini.
Aktris Park Ji Hoo masih berusia 18 tahun. Ia saat ini masih duduk di bangku sekolah menengah atas (SMA).
Park Ji Hoo menuturkan, ia kerap bolak-balik mengganti seragam sekolahnya untuk keperluan syuting drama All of Us Are Dead.
"Saya berada di lokasi dengan masih memakai seragam sekolah saya sebenarnya. Kemudian saya akan mengganti seragam sekolah ini," ujar Park Ji Hoo saat konferensi pers, Rabu (26/1/2022).
Baca juga: Park Solomon Tak Bisa Berhenti Menangis Usai Lakukan Sebuah Adegan dalam Drama All of Us Are Dead
Park Ji Hoo akan memerankan tokoh Nam On Joo, seorang siswi SMA yang cerdas dan tinggal bersama ayahnya yang berprofesi sebagai pemadam kebakaran.
Karena kecerdasan dan keterampilannya hidup yang tinggi, Nam On Joo dapat melindungi diri dari serangan zombie.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.