Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persiapan Melanie Putria dan Aldico Sapardan Jelang Pernikahan

Kompas.com - 27/01/2022, 10:14 WIB
Melvina Tionardus,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hari untuk mengikat janji suci tersisa kurang dari sebulan, presenter Melanie Putria dan calon suaminya, dokter Aldico Sapardan semakin mematangkan persiapan.

Pada Rabu (26/1/2022), Aldico mengepas baju pengantin di rumah mode Brutus. Dia ditemani sang calon istri, Melanie Putria.

Melanie dan Aldico pun berbagi detail rencana pernikahan mereka.

Fitting baju pengantin

Untuk akad nikah nanti, Aldico akan mengenakan setelah berwarna putih berbahan semi wool.

Ditanya berapa harga baju pengantinnya, Melanie Putria menjawab dengan candaan.

Baca juga: Menikah Sebulan Lagi, Melanie Putria Temani Aldico Sapardan Fitting Baju Pengantin

"Pokoknya fantastis. Alhamdulillah kan satu hal istimewa adalah aku sama Mas Dico kan niatnya baik untuk ibadah ya. Insya Allah ini terakhir untuk kami berdua," kata Melanie Putria ditemui kawasan Pinangsia, Jakarta Barat, Rabu (26/1/2022).

Sementara itu Melanie baru akan fitting baju di awal Februari nanti.

Baju kedua Aldico adalah setelan jas biru yang bakal dipakai untuk resepsi.

"Sebelumnya aku udah lihat, sebelum final. Pas lihat sekarang keren karena sudah ekspektasi sih," ujar Melanie Putria memuji Aldico dalam balutan jasnya.

Baca juga: Akan Menikah dengan Aldico Sapardan, Melanie Putria Pastikan Undang Angga Maliq & DEssentials

Tetapkan tanggal 12 Februari

Setelah lamaran pada 17 Agustus 2021, Melanie dan Aldico sebenarnya berencana menikah bulan Januari 2022.

Akan tetapi ibu Melanie Putria sempat terinfeksi Covid-19 sehingga mereka mengundurkan rencana demi sang ibu pulih.

Anak Melanie dari pernikahan dengan Angga Maliq & D'Essentials dulu, Sheemar juga berulang tahun di bulan January. Aldico tidak ingin mengganggu moment Sheemar.

Baca juga: Melanie Putria Bakal Menikah dengan Aldico Sapardan Awal Februari 2022

Akhirnya mereka memilih bulan Februari dan tanggal 12.

Bali tempat spesial

Akad nikah dan resepsi mereka akan diadakan di Bali.

"Itu suatu tempat yang kita suka banget. Bali itu, aku sama Mel udah beberapa kali pergi bareng ke sana dan juga sempat ada acara sama liburan juga," ucap Aldico.

Terlebih dulu Aldico melamar Melanie di dalam helikopter saat berada di Bali.

"Itu yang membuat kami punya semacam kesan tersendiri sama Bali, kok kayaknya setiap ada di sana tuh rasanya happy banget, hangat hati kami berdua," kata Melanie Putria yang merasa ingin melengkapi kebahagiannya di Pula Dewata.

Baca juga: Melanie Putria dan Aldico Sapardan Ungkap Alasan Pilih Bali sebagai Tempat Pernikahan

Mereka membocorkan, lokasi pernikahannya bernuansa out door dan pantai, serta hanya dengan tamu terbatas.

Foto bareng tahun 2016

Aldico mengungkapkan, tahun 2016 ia pernah bertemu Melanie dan meminta untuk foto bareng.

Saat itu Aldico menjadi narasumber dan Melanie adalah brand ambassador produk tersebut.

Waktu berlalu, Aldico yang tengah jomlo dikenalkan temannya ke Melanie.

"Ya sudah aku minta ketemu sama dia, terus kita jalan segala macam. Dia sempat ghosting dari saya," ucap Aldico tertawa.

Baca juga: Pernah Minta Foto Bareng pada 2016, Aldico Sapardan Bulan Depan Pinang Melanie Putria Jadi Istri

Januari 2021, Aldico dan Melanie mulai berpacaran. Melanie mengaku ingat ada pria yang mengajaknya foto bareng.

"Cuma kan samar-samar ya, fotonya ada di Instagram-nya dia, dan aku enggak pernah nge-like dan enggak pernah lihat foto itu," kata Melanie Putria.

Aldico Sapardan juga pernah menikah dan telah memiliki seorang putra. Namun istrinya telah berpulang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com