Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita di Balik 10 Menit Film Pendek Seamin Tak Seiman

Kompas.com - 22/12/2021, 13:14 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Petrus Mahendra dan aktris Dinda Kirana dipasangkan dalam film pendek Seamin Tak Seiman.

Adapun lagu “Seamin Tak Seiman” itu dinyanyikan oleh Petrus Mahendra.

Dalam jumpa pers di CGV Grand Indonesia, Dinda dan Mahendra menceritakan proses syuting yang mereka jalani

Baca juga: Seamin Tak Seiman, Film Pendek dari Petrus Mahendra

“Kalau dari aku di project sebagai Nuel, agamanya lebih ke Nasrani yang merayakan Natal,” kata Mahen di CGV Grand Indonesia, Rabu (22/12/2021).

Sementara Dinda berperan sebagai Danisa yang memerankan karakter beragama Islam.

Mahen mengatakan, proses syuting film pendek berdurasi 10 menit ini hanya berlangsung 1 hari. Ini adalah kali pertama Mahen main film.

Meski awalnya sempat khawatir akan berakting, Mahen jadi terbantu karena kehadiran Dinda yang memang sudah berpengalaman main di sejumlah film.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Seamin Tak Seiman - Mahen

“Dari Dinda sendiri udah berniat membantu, aku juga berakting jadi lebih mudah karena kan kita syutingnya 1 hari. Mungkin agak repot kalau misalkan (pasangannya) enggak berpengalaman. Aku terbantu banget karena Dinda banyak bantu,” ucap Mahen.

Mahen mengatakan, ia banyak belajar dari Dinda yang sudah berpengalaman berakting.

Mahen memuji akting Dinda yang luar biasa. Terlebih saat Dinda mendalami akting sedih dan menangis.

“Aku bukan merasa digurui, tetapi ngelihat Dinda akting ekspresinya ‘oh kayak gini kalau lebih mendalami sedih’. Lebih enak beraktingnya (ada contohnya),” kata Mahen.

Baca juga: Lirik Lagu Seamin tak Seiman - Mahen

Tak memerlukan waktu banyak untuk Mahen maupun Dinda membangun chemistry karena syuting hanya 1 hari.

“Agak agak cepat ya prosesnya, ini H-1 reading online terus sudah hari H (syuting). Proses cepat. Mungkin karena aku sama Dinda yang kayak santai, terus diarahin juga sama sutradara Lutfi (harus syuting gimana),” kata Mahen.

Dinda Kirana pun memuji akting Mahen walau baru pertama kalinya syuting. Dinda menilai Mahen cukup rileks membawakan perannya.

“Mahen juga ngebawainnya rileks. Ini pertama kali kamu akting kan,” puji Dinda.

Kerja sama Dinda dan Mahen akhirnya membuah hasil bagus. Mahen berharap film pendek ini bisa diterima baik oleh pendengarnya.

“Aku pernah ngalamin (pacaran beda agama) tapi memang enggak pernah yang dalam banget, pacar-pacaran anak sekolah,” ucap Mahen.

“Aku waktu itu sempat gagal, tapi enggak etis kita nyalahin Tuhan karena kita tidak bisa milih jatuh cinta sama siapa, kita enggak bisa prediksi siapa, tapi kita bisa meyakinkan hati kita hubungan ini mau dibawa ke mananya,” tutur Mahen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com