Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fuji Bongkar Cerita di Balik Hadiah Mobil dari Politisi, Rupanya gara-gara Ketahuan Naik Angkutan Ini

Kompas.com - 09/12/2021, 16:16 WIB
Fitri Nursaniyah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Adik ipar mendiang Vanessa Angel, Fuji, menceritakan bagaimana awal mula dirinya bisa dapat hadiah mobil dari Politisi PPP, Anggie Paturusi.

Fuji menyebut, sebelum diberi mobil, Anggie memang sudah sering mengirimkan perhatian padanya lewat aplikasi berkirim pesan.

"Sebelum-sebelumnya udah nge-chat-chat aku terus, nanyain aku udah makan, ngajakin aku jalan," ujar Fuji dikutip Kompas.com dari kanal YouTube MOP Channel, Kamis (9/12/2021).

Namun, pertemuan pertama Fuji dengan Anggie memang baru terjadi saat politisi itu berkunjung ke rumahnya untuk memberikan satu unit mobil.

Baca juga: Tak Henti Dipuji Cantik oleh Ria Ricis, Fuji Salah Tingkah

Pertemuan itu juga tidak langsung terjadi. Fuji mengaku awalnya tidak mau bertemu dengan Anggie, yang pada saat itu identitasnya belum ia ketahui.

"Pertama kali dia (Anggie) ke rumah aku nih, aku tuh lagi tidur," kata Fuji.

"Aku bilang kan 'Udah sama Papa aja, aku capek', aku capek banget saat itu masih tujuh harian (Vanessa dan Bibi meninggal) kayaknya. Sudah, aku enggak mau ketemu, oke, dia (Anggie) balik lah," lanjut dia.

Namun, berselang dua hari, Anggie kembali ke rumah Fuji dengan hadiah mobil dan tas mewah.

Baca juga: Fuji Adik Bibi Andriansyah Diberi Hadiah Mobil karena Merawat Gala Sky

Adik bontot mendiang Bibi Andriansyah itu terkejut dengan hadiah yang dibawa Anggie. Selain karena dirinya tidak mengenal politisi tersebut, Fuji juga tidak melakukan apa-apa untuk mendapatkan mobil.

"Aku kayak panik, maksudnya aku ngapain? Aku kan enggak ngapa-ngapain," kata Fuji.

Sempat beberapa kali menolak karena nilai hadiah yang diberikan oleh Anggie sangat besar, Fuji akhirnya tetap menerima mobil dari Anggie.

Fuji bercerita, ternyata sebelum pertemuan itu Anggie sempat menanyakan kabarnya dan Gala.

Baca juga: Buat Terenyuh, Reaksi Fuji Saat Menatap Gala Jadi Sorotan

Kala itu Fuji sedang pergi dengan kakaknya menggunakan sepeda motor.

Ternyata kondisi tersebut membuat Anggie khawatir hingga dia memutuskan memberikan satu unit mobil pada adik ipar mendiang Vanessa Angel itu.

"Jadi tuh sehari sebelumnya, aku sama Abang aku pergi ke suatu tempat naik motor, enggak ada mobil, Bu Anggie ini lagi nanyain kabar aku sama Gala ke Mbak aku, 'Si Fuji emang pergi naik apa? Kan enggak ada mobil', 'Naik motor'," kata Fuji.

"Dia langsung bombardir chat aku, 'Kenapa naik motor perginya?'," lanjut Fuji.

Baca juga: Video Makan Bareng Omay Trending Pertama YouTube, Penampilan Fuji Banjir Pujian

Meskipun status Anggie adalah politisi, Fuji mengaku tidak menyimpan kecurigaan apa pun atas kebaikan yang ia terima.

Pasalnya, sebelum diberi hadiah mobil dan tas pun, Anggie telah memberikan perhatian padanya.

"Aku enggak up ke media kan (pesan perhatian Anggie)," kata Fuji.

"Aku yang up ke media yang soal mobil aja dia enggak minta, aku itu, tanda terima kasih aku gitu lho," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Bey Machmudin Tanya Pendapat Pemain Film Dilan 1983: Wo Ai Ni tentang Bandung

Bey Machmudin Tanya Pendapat Pemain Film Dilan 1983: Wo Ai Ni tentang Bandung

Film
Sule Terharu Nonton Akting Anaknya Ferdy Ardiansyah di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Sule Terharu Nonton Akting Anaknya Ferdy Ardiansyah di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Film
Kembali ke Indonesia untuk Fancon, (G)-IDLE Senang Bisa Sapa Neverland Lagi

Kembali ke Indonesia untuk Fancon, (G)-IDLE Senang Bisa Sapa Neverland Lagi

K-Wave
Sinopsis Film City Hunter, Aksi Jackie Chan Selamatkan Putri Pengusaha Kaya Raya

Sinopsis Film City Hunter, Aksi Jackie Chan Selamatkan Putri Pengusaha Kaya Raya

Film
Sinopsis Homefront, Jason Statham Mantan Agen yang Diintimidasi

Sinopsis Homefront, Jason Statham Mantan Agen yang Diintimidasi

Film
Pernah Tinggal Bareng di Rumah Lolox dan Istrinya, Oki Rengga: Ada Aku di Keluarga Orang

Pernah Tinggal Bareng di Rumah Lolox dan Istrinya, Oki Rengga: Ada Aku di Keluarga Orang

Seleb
Puji Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Pj Gubernur Jabar: Dengan Dilan, Bandung Selalu Terkenal

Puji Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Pj Gubernur Jabar: Dengan Dilan, Bandung Selalu Terkenal

Film
Betrand Peto Lulus SMA, Ruben Onsu dan Sarwendah Kompak Hadiri Wisuda

Betrand Peto Lulus SMA, Ruben Onsu dan Sarwendah Kompak Hadiri Wisuda

Musik
Ben Abraham Rilis Kembali Lagu Kidung, Dulu Dinyanyikan Orangtuanya

Ben Abraham Rilis Kembali Lagu Kidung, Dulu Dinyanyikan Orangtuanya

Musik
Keseruan Konser Alan Walker, Dibuka Putri Ariani hingga Aksi Murid SMA Al-Azhar Medan

Keseruan Konser Alan Walker, Dibuka Putri Ariani hingga Aksi Murid SMA Al-Azhar Medan

Musik
Penghargaan untuk Iko Uwais dan Dukungan Audy Item

Penghargaan untuk Iko Uwais dan Dukungan Audy Item

Seleb
Alan Walker Tepati Janji Ajak Tri Adinata dan Siswa-siswi SMA Al-Azhar Medan ke Panggung Walker World

Alan Walker Tepati Janji Ajak Tri Adinata dan Siswa-siswi SMA Al-Azhar Medan ke Panggung Walker World

Musik
Alan Walker Duet dengan Putri Ariani di Walker World Jakarta

Alan Walker Duet dengan Putri Ariani di Walker World Jakarta

Musik
Alan Walker Manjakan Penonton dengan Konsep Visual Memukau di Walker World Jakarta

Alan Walker Manjakan Penonton dengan Konsep Visual Memukau di Walker World Jakarta

Musik
Putri Ariani Buka Konser Alan Walker di Jakarta

Putri Ariani Buka Konser Alan Walker di Jakarta

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com