Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Back to the Outback, Hewan Mematikan Kabur dari Kebun Binatang

Kompas.com - 08/12/2021, 12:54 WIB
Amanda Abdillah Suhaimah Safandi Putro ,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film animasi orisinal Netflix, Back to the Outback, akan segera tayang di platform streaming Netflix pada Jumat (10/12/2021)

Jika Anda adalah penggemar film animasi seperti Kung Fu Panda, Madagascar, Finding Nemo, dan Ice Age maka Back to the Outback merupakan film yang cocok untuk ditonton.

Mengungsung tema petualangan-komedi, Back to the Outback, hasil kolaborasi karya sutradara Clare Knight and Harry Cripps.

Baca juga: Review Film: Animasi Indonesia Meroket Bersama Nussa

Film animasi Back to the Outback, merupakan hasil produksi bersama antara Australia dan Amerika Serikat.

Film ini diproduksi oleh Reel FX Animation Studios, Weed Road Pictures and Netflix Animation.

Pengisi suara untuk film animasi ini antara lain Isla Fisher (Now You See Me), Tim Minchin (Matilda & Me), Eric Bana (The Dry), dan Guy Pearce (Iron Man 3).

Ada juga Miranda Tapsell (Top End Wedding), Angus Imrie (The Spanish Princess), Keith Urban  dan Jacki Weaver (Poms).

Baca juga: Sinopsis Animasi Turbo, Pertarungan Siput Kebun Menjadi Pebalap Tercepat

Hewan yang ada di Back to the Outback merupakan hewan mematikan asal Australia, sehingga hampir semua pengisi suara di film ini adalah aktor-aktris asal Australia.

Mereka juga akan menggunakan bahasa Inggris dengan aksen Australia. 

Back to the Outback merupakan potret dari sekumpulan hewan mematikan dari Australia merencanakan untuk kabur dari kebun binatang ke Outback.

Mereka kabur karena merasa lelah dikurung dan dihakimi oleh manusia yang mengganggap mereka seperti monster.

Baca juga: Sinopsis F4 Thailand, Serial Adaptasi F4 Versi Negara Gajah Putih

Outback merupakan padang pasir gersang yang merupakan rumah bagi satwa mematikan di Australia.

Hewan yang akan tampil dalam film Back to the Outback antara lain ular, koala, kadal berduri, kalajengking, dan laba-laba berbulu.

Petualangan menuju Outback, akan dipimpin oleh ular berbisa yang bernama Maddie (Isla Fisher).

Baca juga: Sinopsis Legend of the Guardians: The Owls of GaHoole, Film Animasi Karya Zack Snyder

Netflix juga mengumumkan Rupert Gregson-Williams akan menciptakan original soundtrack (OST) untuk film animasi Back to the Outback.

Bagaimana kisah petualangan hewan mematikan ini menuju ke Outback?

Jangan lupa tonton cerita petualangan seru film animasi Back to the Outback hanya di Netflix pada Jumat (10/12/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Asila Maisa Rilis Lagu 'Menanti Waktu' Ciptaan Rizky Billar

Asila Maisa Rilis Lagu "Menanti Waktu" Ciptaan Rizky Billar

Musik
Ravel Entertaiment Unggah Video BMTH, Sinyal Datangkan Kembali Oliver Sykes dkk ke Jakarta

Ravel Entertaiment Unggah Video BMTH, Sinyal Datangkan Kembali Oliver Sykes dkk ke Jakarta

Musik
Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Seleb
Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Seleb
Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Film
Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Seleb
Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Seleb
Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Seleb
Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Film
Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Film
Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Seleb
Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

K-Wave
Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com