Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenang Band Legendaris, Simak Sinopsis Film Slank Nggak Ada Matinya

Kompas.com - 30/11/2021, 15:11 WIB
Amanda Abdillah Suhaimah Safandi Putro ,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Slank Nggak Ada Matinya (2013) dijadwalkan tayang di Netflix mulai besok, Rabu (1/12/2021).

Sesuai judulnya, film ini mengisahkan tentang salah satu band legendaris Indonesia, Slank.

Dalam film ini, para personel Slank diperankan oleh sejumlah aktor kenamaan Indonesia seperti Adipati Dolken, Ricky Harun, Ajun Perwira, Deva Mahendra, dan Aaron Ashab.

Baca juga: Sinopsis Raging Fire, Film Laga Terbaru Donnie Yen

Slank Nggak Ada Matinya menyoroti situasi dilema Bimbim (Adipati Dolken) saat beberapa anggota Slank memutuskan keluar dari band pada 1997.

Mereka adalah Pay, Bongky, Indra Q, dan Reynold.

Walaupun ditinggalkan beberapa personel hingga hanya menyisakan Bimbim, Kaka (Ricky Harun), dan Ivan (Aaron Ashab), Slank berusaha membuktikan diri bahwa band mereka memang tidak ada matinya.

Baca juga: Adu Akting Lee Dong Wook dan Wi Ha Joon, Simak Sinopsis Bad and Crazy

Para personel Slank terlibat penuh dalam pembuatan film ini, mulai dari penulisan naskah, musik, serta pengambilan gambar.

Disutradarai Fajar Bustomi, Slank Nggak Ada Matinya juga turut menyoroti masa kreatif Slank serta kehidupan para personelnya di atas panggung maupun kehidupan sehari-hari.

Salah satunya ketika Bimbim, Kaka, dan Ivan kecanduan obat-obatan terlarang.

Baca juga: Sinopsis Batman Forever, Ketika Manusia Kelelawar Harus Hadapi 2 Musuh

Dalam film ini, diceritakan bagaimana Bunda Iffet (Meriam Bellina) berperan besar dalam membantu mereka lepas dari jerat narkoba.

Bagaimana perjuangan anggota Slank hingga berhasil keluar dari jeratan obat-obatan terlarang dan bangkit kembali?

Simak kisah selengkapnya dalam film Slank Nggak Ada Matinya yang akan tayang mulai besok, Rabu (1/12/2021) di Netflix.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com