Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Tahun Berkarier, Simak 10 Lagu Terbaik BIGBANG

Kompas.com - 19/08/2021, 18:20 WIB
Teresa Ayu Nugrahaning Widhi,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

Sumber Billboard

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup asuhan YG Entertainment, BIGBANG, genap berusia 15 tahun pada hari ini, Kamis (19/8/2021).

Boyband yang kini beranggotakan G-Dragon, T.O.P, Taeyang, dan Daesung ini memulai karier mereka dalam sebuah acara Konser 10 Tahun YG FAMILY yang diadakan di Olympic Gymnastics Arena.

Singel pertama mereka, "We Belong Together", dirilis secara resmi pada 28 Agustus 2006 dengan berkolaborasi bersama Park Bom, mantan anggota 2ne1.

Hingga pertengahan 2018, BIGBANG secara aktif merilis singel-singel hit sampai akhirnya para anggota mereka harus melakukan Wajib Militer.

Merayakan 15 tahun perjalanan karier BIGBANG di industri musik, berikut sepuluh lagu terbaik mereka pilihan kritikus Billboard.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Fantastic Baby dari Big Bang

1. Fantastic Baby

Rilis pada 2012, lagu ini keluar sebagai singel ketiga dari album Alive.

Lagu ini memadukan musik EDM, hip-hop, dan hip house/rap house dengan lirik yang mudah diingat seperti "Wow, fantastic baby" dan "Boom shakalaka".

"Fantastic Baby" menjadi salah satu singel BIGBANG dengan penjualan terbanyak, mencapai empat juta unit digital yang terjual ketika dirilis.

Video musik lagu ini menjadi video pertama dari grup K-pop yang berhasil melewati 300 juta tayangan di YouTube.

Tak hanya itu, "Fantastic Baby" juga menghadiahkan BIGBANG kemenangan di acara penghargaan Mnet Asian Music Awards dan Seoul Music Awards.

Baca juga: Taeyang, T.O.P, & Daesung Rayakan 15 Tahun Debut BIGBANG

2. Haru Haru

Mundur ke 2008, BIGBANG merilis sebuah singel utama untuk mini album mereka, Stand Up.

Lagu ballad hip-hop yang diciptakan oleh G-Dragon selaku leader ini memiliki lirik yang sedih dan menyakitkan.

"Haru Haru" menjadi salah satu lagu terpopuler BIGBANG di Korea Selatan.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Blue dari Big Bang

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ji Chang Wook Bocorkan Proyek Akting Mendatang Usai Welcome to Samdal-ri

Ji Chang Wook Bocorkan Proyek Akting Mendatang Usai Welcome to Samdal-ri

K-Wave
Pulang Fansign di Jakarta, Ji Chang Wook Pamer Foto di Warung Sate

Pulang Fansign di Jakarta, Ji Chang Wook Pamer Foto di Warung Sate

K-Wave
Ada Berapa Episode Demon Slayer Musim Keempat Hashira Training Arc?

Ada Berapa Episode Demon Slayer Musim Keempat Hashira Training Arc?

Entertainment
Makan Mi dan Nasi Goreng, Ji Chang Wook Tak akan Lupa Sambutan Fans Indonesia

Makan Mi dan Nasi Goreng, Ji Chang Wook Tak akan Lupa Sambutan Fans Indonesia

K-Wave
Ke Bali dan Labuan Bajo Sebelum Fansign, Ji Chang Wook: Bisakah Saya Kembali ke Sana?

Ke Bali dan Labuan Bajo Sebelum Fansign, Ji Chang Wook: Bisakah Saya Kembali ke Sana?

K-Wave
Cerita Chris Pine Gagal Bintangi Serial The O.C gara-gara Jerawat

Cerita Chris Pine Gagal Bintangi Serial The O.C gara-gara Jerawat

Film
Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

K-Wave
Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

K-Wave
5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

K-Wave
Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Seleb
Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Film
Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Film
Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Musik
Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com